Cari Tahu 10 Game Jadul Nintendo Era 90-an Sampai saat Ini

4 min read

10 game jadul Nintendo

10 game jadul Nintendo ini mungkin bisa membuat kalian kembali mengingat masa dulu. Bermain tentunya menjadi salah satu cara untuk membuat seseorang menjadi lebih bahagia apalagi saat lelah. 

Baca juga : Ramalan Game Console Terbaru dan Terbaik di Tahun 2023!

Justru, dijadikan sebagai sarana hiburan supaya tidak suntuk. Biasanya, dimainkan oleh seseorang di saat senggang atau sekedar melepas penat sementara ketika jam istirahat, apakah kalian salah satunya?

Membahas soal permainan, kita akan menjelaskan 10 game jadul Nintendo yang mengasyikkan. Penasaran? Simak penjelasan di bawah ini seputar permainan Nintendo jadul yang sangat populer pada masanya.

Sejak Kapan Perusahaan Nintendo Sudah Berdiri?

Namun, sebelum kita membahas lebih jauh tentang 10 game jadul Nintendo. Kalian perlu tahu dulu sebenarnya apa itu Nintendo. Nintendo ini merupakan sebuah perusahaan game dan didirikan oleh Fusajiro Yamauchi.

Perusahaan tersebut telah berdiri sejak tanggal 23 September 1889 dan sudah menjadi perusahaan raksasa sampai saat ini. Perusahaan Nintendo juga sudah sangat legendaris, bahkan masih tetap eksis hingga sekarang.

Perusahaan Nintendo ini terbilang unik karena mereka menganggap dirinya bukan sebagai perusahaan game, melainkan sebagai pembuat mainan. Tak heran, jika ada banyak produk unik sudah dibuatnya seperti Nintendo Labo.

Ada banyak sekali produk yang dibuat oleh Nintendo ini, diantaranya seperti video game, konsol, dan mobile game. Konsol paling unik adalah Wii diluncurkan tahun 2006 namun justru menjadi paling laris.

Awal Mula Perusahaan Produksi Kartu Mainan 

Perusahaan Nintendo asal kota Kyoto, Negara Jepang itu, mulanya memproduksi kartu Hanafuda dan memiliki gambar berupa bunga-bunga. Hingga, di tahun 1960-an, perusahaan mulai memperluas produksinya dengan memunculkan mainan elektronik.

Mulai dikenal ketika sudah meluncurkan konsol bernama Nintendo Entertainment System (NES) di negara Eropa dan Amerika Serikat. Berkat kepopulerannya tersebut, membuatnya semakin dikenal di penjuru dunia, hingga memproduksi video game.

Dari yang paling populer hingga klasik juga semakin melejitkan perusahaan Japan tersebut. Misalnya saja permainan Mario Bros, Donkey Kong, Pokemon, The Legend of Zelda, dan lain-lain, sehingga dijadikan sebagai ikonik.

Oleh karenanya, dalam industri game, NES sudah sangat populer dari proses perkembangannya hingga saat ini. Tidak heran, jika 10 game jadul Nintendo yang akan kita bahas pernah melegenda. 

10 Game Jadul Nintendo Ini Buat Kalian Nostalgia

Berikutnya, kita akan membahas 10 game jadul Nintendo yang membuat kalian merasa kembali ke masa lalu. Di antara game jadul Nintendo, kita akan membahas empat permainan jadul tema petualangan.

Super Mario Bros 

Game ini dibuat oleh Nintendo Entertainment System (NES) sejak tahun 1985 dan merupakan yang pertama dari versi Mario Bros. Tujuan permainannya adalah untuk menyelamatkan Princess Toadstool dari Browser.

Ada banyak jenis untuk versi Mario Bros, bahkan lebih dari 40 juta berhasil terjual dari Super Mario Bros seri pertama. Berikut beberapa versi Mario Bros lainnya yang menyusul, seperti :

  • Mario Kart – Will

Dibuat pada seri keenam dan dirilis sejak tahun 2008, di sini kalian akan diarahkan untuk melakukan balapan. Baik itu, seorang diri ataupun bersama dengan orang lain.

  • Super Mario World

Dirilis pertama sejak November 1990, dilengkapi dengan maps lebih luas. Super Mario World menjadi seri lain dari versi Mario dan tetap pada aksi petualangannya mencapai final.

  • Super Mario 64

Sebuah perubahan baru menggunakan genre 3D platforming dan dibuat oleh Nintendo. Video game ini sudah ada sejak tahun 1996 dan kalian dibebaskan untuk mengeksplor banyak tempat.

Batman 

Salah satu dari 10 game jadul Nintendo adalah pada versi klasiknya. Video game ini diadaptasi dari film “Batman” anak-anak di tahun 1989. Menghadirkan genre action side scrolling, tidak sulit untuk dimainkan.

Contra 

Permainan ini akan mengingatkan kalian di tahun 1987, dengan genre action. Kalian dapat mengarah ke kanan dan kiri sembari melakukan penembakan juga menghindari peluru dari musuh.

Balloon Fight

Dari 10 game jadul Nintendo ini, misi kalian adalah membunuh musuh dan memastikan jika balon terbang yang dinaiki tidak akan pecah. Permainannya multiplayer, sehingga bisa dimainkan bersama teman kalian.

Tetris 

Masih ingat dengan permainan puzzle untuk konsol Game Boy? Ya, game ini dirilis tahun 1989 dan paling populer saat dulu, kalian hanya perlu menyusun puzzle untuk mencapai score tertinggi.

Puzzle harus disusun tidak boleh menumpuk mengenai bagian atas. Karena permainan itu akan berakhir saat puzzle tidak bisa terselesaikan pada tiap garis yang sudah diatur.

The Legend of Zelda : Breath of the Wild

10 game jadul Nintendo selanjutnya ini tidak hanya menjadi permainan pertama Switch yang masih membekas. Namun, juga dikemas dengan dunia open world serta melakukan perancangan, yang membuat pemain bisa mengeksplor lebih.

Pendekatan secara open world yang unik memberikan ide-ide baru yang segar untuk jenis game lainnya. Misalnya saja Genshin Impact, Elden Ring, dan Ghost of Tsushima.

Metroid Dread

Adanya pergerakan, kemampuan baru dari karakter protagonis, atau animasi yang sangat mulus menjadi keunggulannya. Dimana, membuatnya tampak lebih fresh dengan mode side-scrolling yang menawarkan keseruan untuk kalian.

Monster Hunter Rise

10 game jadul Nintendo berikutnya Monster Hunter lebih aksesibel, dan tidak pernah membuat kalian merasa kekurangan untuk bermain. Menawarkan sistem combat metodis yang memerlukan kesabaran, namun juga menyenangkan untuk dimainkan.

Donkey Kong Country: Tropical Freeze

Donkey Kong sangat wajib untuk kalian coba, apalagi jika menyukai genre platformer. Dirilis kali pertama di Wii U pada tahun 2014 dan pemain bisa memainkannya di Switch sejak tahun 2018.

Kalian harus menyiapkan kemampuan khusus untuk permainan platformer ini karena agak sulit. Namun, tetap kesulitan Donkey Kong bisa diatur ke yang lebih mudah pada versi switch.

Luigi’s Mansion 3

Memiliki kualitas grafik yang baik, apalagi pada bagian efek pencahayaannya. Kakak dari Mario, Luigi ini akan berjelajah ke hotel besar yang terdiri dari 17 lantai, masing-masingnya menggunakan tema hantu berbeda-beda.

Selain 10 game jadul Nintendo, salah satu yang membawa kepopuleran perusahaan di kota Kyoto itu merupakan Nintendo Switch. Menjadi salah satu konsol yang banyak ditentukan dari katalog game.

Produk Nintendo Switch Terlaris Capai Angka 300 Juta Unit

Kita akan membahas salah satu konsol yang paling banyak terjual pada masanya hingga mencapai 300 juta unit. Apalagi kalau bukan konsol Nintendo Switch, konsol ini dirilis sejak 3 Maret 2017.

Konsol video game itu juga dikenal dengan kode nama NX dalam proses pengembangannya. Konsol rumahan sekaligus portabel dari produknya bisa kalian mainkan dengan menggunakan 3 cara, di antaranya sebagai berikut:

Handheld Way

Cara memainkannya adalah kalian harus memegangnya seperti seolah itu stik. 

Tabletop Way

Cara satu ini bisa dilakukan dengan meletakkan konsolnya di atas meja, lalu mencabut bagian kontroler serta memainkannya ketika sedang santai atau saat senggang di kursi atau kasur.

Home Console Way

Cara menggunakannya yaitu dengan meletakkan layarnya pada docking station serta diakses melalui layar televisi.

Sementara, untuk kontroler yang berada pada konsol ini dikenal dengan nama Joy-Cons, karena dapat dilepas dari badan utamanya. Penjualan produk Nintendo Switch Console berhubungan erat dengan penjualan game-nya.

Misalnya saja seperti pada permainan The Legend of Zelda, Breath of the Wild, Super Mario Odyssey. Selain itu, Mario Kart 8 Deluxe, Pokemon: Let’s Go, dan Super Smash Bros Ultimate.

Beberapa Jenis Konsol Ini Merupakan Produk Nintendo

Tidak hanya 10 game jadul Nintendo, kita akan memberitahu kalian beberapa konsol buatan perusahaan Jepang itu. Simak informasi di bawah ini untuk mengetahui apa saja jenis konsol yang diluncurkan.

  • Konsol Famicom dirilis pada bulan Juli 1983 di Jepang, tahun 1985 di Amerika Serikat yang diberi nama Nintendo Entertainment System (NES).
  • Konsol Game Boy dirilis pada tahun 1989 yang merupakan jenis handled pertama di dunia.
  • Konsol Super Nintendo Entertainment System (SNES), sementara di Jepang diberi nama Super Famicom pada tahun 1990.
  • Konsol DS diluncurkan pada tahun 2004 dan menjadi salah satu produk paling laku terjual.
  • Konsol Wii yang mirip dengan remote control dan menjadi paling laris sepanjang sejarah.

Baca juga : DepowerBall Merupakan Game yang Bikin Kalian Ketagihan!

Itulah beberapa jenis konsol buatan perusahaan yang menarik perhatian masyarakat pada masanya. Selain itu, 10 game jadul Nintendo di atas dapat kalian jadikan sebagai bahan referensi ketika akan memainkan permainannya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *