Cara Mudah Menaikan Rank ML Menggunakan Cheat

4 min read

rank ML

Bagi para pemain mobile legends, rank ML pastinya merupakan yang harus dipertahankan dan ditingkatkan. Bahkan, jika kalah dalam satu pertandingan, hampir di semua kejadian pemain tersebut akan main lagi untuk menambah jumlah kemenangan dan bintang.

Baca Juga : Alasan Mengapa Bermain PUBG Haram Harus Kalian Tahu

Tidak bisa dipungkiri bahwa Mobile Legends merupakan game yang paling sering diunduh saat ini. Apalagi minat anak-anak yang butuh refreshing dan waktu santai akan sangat terbantu dengan adanya game yang dikeluarkan oleh developer Moonton yang satu ini.

Mobile Legends: Bang Bang merupakan game yang ada di perangkat Android maupun iOS. Bergenre MOBA sehingga banyak ejekan tentang “Moba kok analog?”. Hal ini karena game bergenre Multiplayer atau MOBA biasanya ada di perangkat komputer ataupun playstation.

Namun, ini bukan masalah selama bermain di perangkat hp akan lebih fleksibel karena bisa dimainkan kapanpun dan dimanapun. Tidak lupa, permainan ML akan lebih seru jika mengejar peringkat atau rank ML. Hanya saja, masih banyak pemain baru yang tidak mengetahuinya.

Apa Itu Rank ML dan Bagaimana Cara Melihatnya?

rank ML

Bagi pemain Mobile Legends yang sudah bermain lama, pastinya tidak asing lagi dengan istilah rank. Namun, bagi pemain baru atau calon pemain mobile legends, belum tentu semua mengetahui pengertiannya. Terlebih lagi, setiap hari akan muncul pemain baru dari game ini.

Pada dasarnya rank ML merupakan peringkat atau tingkatan dalam permainan Mobile Legends. Biasanya diidentifikasikan dengan jumlah bintang yang didapatkan setelah menyelesaikan pertanyaan. Rank juga berfungsi sebagai kualifikasi kemampuan pemainnya.

Bintang tersebut bisa didapatkan setelah memenangi pertandingan. Jika Anda kalah pada pertandingan, bintang yang sudah Anda kumpulkan akan berkurang satu buah, kecuali Anda memiliki pelindung yang bisa mempertahankan bintang Anda untuk satu pertandingan.

Pertandingan pada ML ada bermacam-macam. Classic, Ranked, Custom, hingga Brawl Match. Jika Anda ingin mendapatkan bintang, maka Anda harus bermain di menu Ranked. Jika bermain di versi yang lain, meski menang tidak akan mendapatkan bintang.

Urutan Rank juga akan diulang atau dikenal dengan reset setiap season. Biasanya akan berkurang beberapa level, namun tidak sampai sepenuhnya ulang dari awal. Kalau dihitung berdasarkan skala season, waktu reset rank ML adalah setiap 90 hari atau 3 bulan sekali.

Untuk melihatnya pertama-tama harus membuka dulu game mobile legends sampai masuk ke menu utama. Pada lobby akan muncul beberapa menu dan beragam posisinya. Cari dan pilih avatar atau profile Anda yang berada pada ujung kiri layar perangkat yang Anda gunakan.

Setelah memilih itu, akan muncul beberapa daftar tentang rank kita di permainan mobile legends. Disitu, Anda juga bisa membandingkannya dengan peringkat teman anda. Selain itu, juga ada menu tentang top global, top local, dan masih banyak lagi yang masih bisa dilihat.

Apa saja Tingkatan Rank ML?

rank ML

Karena Mobile legends memiliki banyak pemain, pembagian tingkatan juga tidak hanya satu, melainkan ada banyak. Tingkatan ini bisa naik seiring kita mendapatkan jumlah bintang yang cukup. Terdapat total 8 tingkatan atau rank pada game ini, antara lain:

  1. Warrior

Di game mobile legends, sejak sampai pada level 8 dan memiliki 5 hero, maka tingkatan rank Anda akan berada di level ini. Merupakan level pertama dan dibagi menjadi 3 sub-level, yang dimulai dari warrior 3 hingga Warrior 1.

Dicirikan dengan bentuk kepala ayam dengan warna coklat atau perunggu. Rank ML ini dinilai sebagai yang paling mudah karena hanya akan bertemu sesama Warrior saja setiap permainan Ranked Match. Jadi, sebisa mungkin selalu menang agar meningkat.

  1. Elite

Elite merupakan tingkatan kedua dari total keseluruhan level yang harus digapai oleh pemain Mobile Legends. Di level ini, permainan akan terasa lebih sulit karena harus berhadapan dengan orang-orang yang sudah tidak sepenuhnya pemula.

Elite juga dimulai dari Elite III hingga Elite I. 4 Bintang harus dikumpulkan untuk naik ke tiap sub-level. Para pemain yang tidak terlalu lihai dalam bermain juga akan sedikit kewalahan karena tingginya persaingan antar pemain di level berwarna silver ini.

  1. Master

Setelah melewati level Elite, Anda akan memasuki level master. Master akan bebas dari bot, tak sama dengan elite dan warrior yang terkadang diisi oleh komputer. Tingkat ini umumnya sangat kompetitif karena didominasi oleh pemain semi-pro.

Biasanya pada rank ml yang satu ini akan diwarnai oleh pemain yang ambisius. Rank dengan logo beruang emas ini diisi oleh 4 sub level, yaitu Master IV sampai Master I. Untuk naik satu sublevel, harus mengoleksi sebanyak 4 buah bintang.

  1. Grand Master

Merupakan seri lanjutan dari level master dengan tingkatan yang jauh lebih sulit lagi. Meskipun arena dan teknis pertandingan masih sama, yang membedakan adalah pemain yang semakin lebih baik skillnya setiap pertandingan.

Di level ini membutuhkan total 25 kali kemenangan tanpa kekalahan untuk dapat lanjut ke level selanjutnya, yaitu epic. Tetapi jika dimainkan dengan serius dan memahami taktik, tidak akan susah untuk lanjut ke level selanjutnya.

  1. Epic

Dimulai dari level rank ml ini, seluruh sistem permainan mulai berubah. Dimulai dari pemilihan hero yang akan dipilih menggunakan sistem draft pick. Sehingga tidak ada hero yang sama baik untuk tim lawan maupun kawan dan bisa ban sebanyak 6 hero.

  1. Legend

Sesuai dengan namanya, legend sudah seperti legenda. Lawannya juga bukan main-main karena sudah didominasi oleh pemain pro, berbeda dengan level-level sebelumnya yang umumnya adalah pemain newbie atau semi-pro.

Di level ini, Anda harus benar-benar memahami taktik dalam bermain mobile legends agar mudah menang. Selain itu, Anda membutuhkan 25 bintang untuk bisa melanjutkan ke tier Mythic. 25 bintang ini akan mudah didapatkan jika serius.

  1. Mythic

Sebelumnya, level ini merupakan yang paling tinggi dalam rank ml. Namun, sejak season 14, terdapat penambahan level selanjutnya. Jadi, tier ini adalah yang kedua paling tinggi dengan dibagi menjadi 5 sub level.

Dimulai dari Mythic V, hingga Mythic 1 dengan masing-masing membutuhkan 5 bintang. Pro player disini juga kebanyakan bermain dengan squad ataupun teman sendiri untuk memudahkan kemenangan.

  1. Glorious Mythic

Glorious Mythic merupakan level lanjutan dari Mythic yang harus benar-benar jago dalam bermain baru bisa menang. Hal ini dikarenakan pemain disini semua top global dan umumnya merupakan gamers yang telah handal dalam bermain mobile legends.

Tidak ada batasan bintang karena semakin banyak bintang yang diperoleh, maka nama Anda akan muncul sebagai salah satu pemain paling baik di seluruh dunia. Oleh karena itu, semua akan terus berjuang untuk dapat menambah bintang mereka.

Cara Meningkatkan Rank ML dengan Cepat

rank ML
rank ML

Karena banyaknya level dan tingkatan yang harus dilalui setiap pemain dalam meningkatkan level dan rank dalam mobile legends, maka perlu beberapa trik. Trik ini gunanya adalah untuk membantu Anda untuk memperoleh lebih banyak bintang. Trik tersebut antara lain:

  1. Bermain bersama Kawan

Cara pertama yang dapat dilakukan untuk meningkatkan level ML dengan cepat adalah dengan bermain dengan kawan sendiri. Hal ini dikarenakan Anda dan kawan Anda semakin sering bermain akan semakin paham satu sama lain.

Berbeda jika ketika bermain secara acak dengan pemain yang tidak kenal. Dengan bermain dengan pemain random, potensi untuk menang akan mengecil karena kurangnya keterkaitan antara satu sama lain. Belum lagi pemain yang iseng keluar.

  1. Pastikan koneksi lancar

Hal selanjutnya adalah memeriksa koneksi. Koneksi dan jaringan yang baik akan membantu jalannya permainan agar lancar. Apalagi jika di ranked match, jangan sampai Anda gunakan sinyal yang lag karena akan memperparah rank Anda.

Sebelum bermain, pastikan lokasi yang Anda pilih memiliki kecepatan internet yang memadai. Jangan memaksa memainkannya karena jika iya, besar kemungkinan Anda akan kalah.

  1. Mempersiapkan item dengan baik

Build item adalah istilah yang sering dilontarkan para pemain mobile legends untuk membantu memenangi pertandingan. Istilah ini merujuk kepada benda-benda tambahan yang ingin digunakan untuk membantu pertandingan.

Build item dapat dibantu dengan mencari di Google. Atau Anda memiliki taktik tersendiri, maka Anda juga bisa menggunakannya. Bahkan, mobile legends sendiri juga memberikan rekomendasi build item untuk bisa langsung dipilih oleh pemain.

Baca Juga : Panduan Bermain PUBG di Komputer Agar Lebih Mudah

Dari banyaknya game yang ada saat ini, nama mobile legends bisa dibilang tidak akan dilupakan. Mulai bersinar dari tahun sekitar 2014an, game ini berhasil memancing minat pemainnya untuk bermain. Sehingga, rank ML pemain tersebut juga meningkat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *