Fakta Tersembunyi Game PUBG yang Sangat Menarik

4 min read

Fakta Tersembunyi Game PUBG yang Sangat Menarik

Meski sangat populer di seluruh dunia, masih banyak yang belum tahu mengenai fakta tersembunyi game PUBG. Padahal, banyak sekali fakta menarik yang akan menambah wawasan Anda sebagai pemain.

Baca juga: Pilihan Game Roblox Paling Seru yang Bisa Anda Coba

Seperti yang diketahui saat ini PUBG menjadi salah satu game paling sukses saat ini. Hal ini dikarenakan pemain akan disuguhkan dengan alur dan gameplay seru dan menantang. 

Game dengan genre battle royale ini bahkan sudah bisa dimainkan di beberapa perangkat. Sehingga, gamers bisa dengan mudah memainkannya di mana saja.

Di balik kesuksesan dan kepopulerannya, ternyata PUBG menyimpan banyak fakta menarik. Simak pembahasan berikut ini untuk mengetahui fakta apa saja yang dimiliki game battle royale tersebut.

Mengenal Lebih Jauh Mengenai PUBG

Fakta Tersembunyi Game PUBG yang Sangat Menarik_Mengenal Lebih Jauh Mengenai PUBG
Fakta Tersembunyi Game PUBG yang Sangat Menarik_Mengenal Lebih Jauh Mengenai PUBG

Sebelum membahas mengenai fakta tersembunyi game PUBG, kami akan menjelaskan terlebih dahulu sebenarnya apa itu PUBG. Sebab, masih banyak orang yang salah kaprah mengenai permainan ini.

Player Unknown Battle Ground atau lebih dikenal sebagai PUBG merupakan game battle royale yang dipublikasikan oleh Tencent. Gamers bisa bermain secara solo, duo, atau beregu untuk mengalahkan pemain lainnya.

Awalnya PUBG hanya bisa dimainkan menggunakan Windows. Tapi karena menarik banyak peminat, game ini juga tersedia untuk mobile dan Xbox One.

Jenis permainan pada game ini adalah tembak menembak. Nantinya, 100 orang pemain akan dikumpulkan pada game room yang sama. Pemenangnya adalah mereka yang berhasil bertahan hingga akhir permainan. 

Selain fakta tersembunyi game PUBG yang menarik, permainan ini juga memiliki alur menarik pula. Permainan diawali dengan semua pemain yang bersiap-siap untuk naik ke pesawat.

Di dalam pesawat, rekan satu tim bisa mengkoordinasikan akan mendarat di mana. Setelah itu, pemain akan melompat pada lokasi pendaratan yang sebelumnya sudah ditentukan.

Setelah berhasil mendarat, pemain akan melakukan looting yaitu berpencar mencari perlengkapan perang. Pada tahap ini pastikan Anda memilih perlengkapan dan senjata yang mumpuni.

Jika sudah, pada game akan muncul play zone yang ditandai dengan lingkaran kecil. Sebisa mungkin gamers tidak boleh keluar dari lingkaran tersebut agar tidak terkena damage.

Semakin lama, play zone akan mengecil dan ruang gerak pemain akan semakin terbatas. Pertarungan tentunya akan semakin intens. Di sini, Anda harus terus menyerang dan bertahan hingga semua musuh mati.

Pemain atau regu yang berhasil menang akan mendapatkan sebutan sebagai chicken dinner. Sebutan tersebut sebenarnya tidak khusus digunakan untuk permainan PUBG.

7 Fakta Tersembunyi Game PUBG

Fakta Tersembunyi Game PUBG yang Sangat Menarik_7 Fakta Tersembunyi Game PUBG
Fakta Tersembunyi Game PUBG yang Sangat Menarik_7 Fakta Tersembunyi Game PUBG

Bagi Anda yang pernah memainkan game ini tentu tahu jika PUBG memiliki konsep sangat nyata. Mulai dari setting tempat dan karakter, grafis, dan senjata yang digunakan.

Tidak dapat dipungkiri memang PUBG banyak mengambil referensi dari dunia nyata, sehingga game ini memiliki banyak fakta tersembunyi. Beberapa fakta bahkan ada yang sangat kelam dan kejam. Untuk mengetahui fakta tersebut, simak selengkapnya di bawah ini:

  • Tragedi di Balik WWCD

WWCD atau Winner Winner Chicken Dinner adalah istilah yang digunakan untuk pemenang permainan. Istilah ini sebenarnya sudah ada sejak tahun 1930-an saat tentara Amerika memang sedang mengalami krisis.

Pada masa itu, hadir berbagai kompetisi untuk bertahan hidup. Bagi pemenang kompetisi, mereka akan mendapatkan ayam untuk makan malam di rumah. Di mana ayam menjadi menu yang sangat mewah.

  • Mekanisme Permainan Diadaptasi dari Novel

Fakta tersembunyi game PUBG tersembunyi berikutnya adalah bahwa game ini diadaptasi dari novel. Mungkin di antara pemain ada yang menyadarinya bahwa PUBG memiliki konsep permainan Hunger Games. 

Sama seperti novel tersebut, nantinya semua pemain akan dikumpulkan dan dibiarkan saling menyerang. Bahkan, hingga membunuh pemain lainnya. Inti dari permainan dalam novel tersebut adalah membunuh atau dibunuh. 

Pemenangnya adalah yang berhasil bertahan hingga akhir permainan. Hal ini sangat mirip dengan konsep permainan PUBG.

  • Sempat Diragukan Banyak Investor

Saat ini PUBG memang menjadi permainan yang sangat laris di pasaran. Tapi, banyak yang tidak mengetahui bahwa sebelum perilisannya game ini ternyata banyak diragukan oleh investor.

Tapi, fakta tersembunyi game PUBG mengenai keraguan investor bukan karena gamenya yang jelek atau konsepnya kurang matang. Melainkan karena kewarganegaraan.

Saat ini investor terbesar PUBG adalah dari Korea Selatan sedangkan penciptanya adalah dari Irlandia. Kebanyakan dari mereka tidak mau jika harus meminang proyek dari warga negara asing.

  • Penciptanya Bukan Gamers

Mungkin banyak orang mengira bahwa pencipta PUBG adalah gamers sejati yang mengetahui berbagai sisi permainan game. Sebab, game ini memiliki mekanisme yang sangat detail dan keren.

Bahkan karena kualitasnya, game ini membuatnya menyabet penghargaan di ajang bergengsi The Game Awards sebagai Best Multiplayer Game. Rasanya akan sangat sulit menciptakan game sekeren itu jika bukan oleh gamers.

Tapi, nyatanya pecinta game PUBG memang bukan seorang gamers. Fakta tersembunyi game PUBG ini tentu membuat banyak orang yang tercengang.

Hal ini diakui sendiri oleh Brendan Genne, pencipta PUBG. Ia mengatakan hanya bermain game sesekali saja jika memang ada waktu. Tapi karena memang berbakat, ia berhasil menciptakan game berkualitas tinggi.

  • Erangle Merupakan Kota Mati

Di dalam peta PUBG terdapat maps Erangle yang digambarkan sebagai kota mati. Ternyata lokasi tersebut memang ada dalam dunia nyata, tepatnya di Chernobyl yang menjadi perbatasan Rusia dan Ukraina.

Kota ini memiliki tingkat radiasi nuklir yang sangat tinggi, sehingga semua orang dievakuasi ke kota lain. Mungkin hanya menyisakan beberapa orang saja yang masih memilih tinggal di kota tersebut.

Sebab dulunya Chernobyl yang merupakan fakta tersembunyi game PUBG menjadi tempat uji coba daya ledak nuklir. Tapi karena berbagai kesalahan, sehingga menyebabkan peningkatan radiasi. 

Bahkan, menjadi sangat parah dan masuk pada fase breakout. Tidak heran jika Chernobyl disebut sebagai kota mati yang sangat sepi. Hal ini yang menjadi inspirasi terciptanya maps Erangle di PUBG.

  • Hacienda del Patron adalah Markas Gembong Narkoba

Pada maps Miramar ada salah satu tempat bernama Hacienda del Patron. Tempat ini terlihat sangat menakjubkan karena banyak bangunan indah dengan pemandangan mewah.

Tapi, yang mencurigakan adalah di sekeliling tempat itu hanya ada daratan gersang. Ternyata tempat ini memang ada di dunia nyata dan sudah menjadi fakta tersembunyi game PUBG.

Tepatnya disebut sebagai Stone Mansion yang berada di Arizona. Tempat ini merupakan rumah mewah milik Pablo Escobar seorang gembong narkoba dan mafia paling terkenal di dunia.

Jadi, dengan kata lain Hacienda del Patron dalam dunia nyata adalah sebuah markas gembong narkoba. Tidak heran jika lokasinya cukup ekstrem di tempat yang gersang.

  • Banyak Pemain Terkena Banned

Dari awal diluncurkan hingga saat ini ternyata banyak sekali pemain yang sudah dibanned oleh PUBG.Tidak dipungkiri memang karena popularitasnya yang tinggi, gamers menjadi sangat berambisi untuk memenangkan permainan tersebut.

Tidak jarang mereka menggunakan berbagai cara kotor untuk menang. Hal ini sudah menjadi fakta tersembunyi game PUBG, di mana pemainnya banyak yang curang.

Mereka biasanya akan melakukan cheat, hack, dan stream sniping yang merugikan banyak pihak. Sehingga, pihak developer harus melakukan banned permanen pada pihak-pihak yang curang tersebut.

Selain itu, pihak developer juga melakukan berbagai perbaikan dari segi keamanan. Dengan demikian, semua gamers akan bermain secara adil.

Tips Bermain PUBG Agar Peluang Menang Tinggi

Fakta Tersembunyi Game PUBG yang Sangat Menarik_Tips Bermain PUBG Agar Peluang Menang Tinggi
Fakta Tersembunyi Game PUBG yang Sangat Menarik_Tips Bermain PUBG Agar Peluang Menang Tinggi

Dari pada melakukan cara kotor untuk memenangkan permainan, Anda bisa melakukan berbagai tips legal. Selain lebih aman, skill Anda juga akan meningkat dengan melakukan berbagai tips tersebut.

Seperti yang diketahui bahwa dalam fakta tersembunyi game PUBG, pemain akan dibanned jika melakukan cara kotor. Berikut ini adalah cara legal untuk meningkatkan kemenangan saat bermain PUBG:

  1. Lakukan pengaturan UI agar permainan bebas ngelag dan semakin lancar. Beberapa hal yang perlu diatur adalah username, button size, sensitivitas, dan transparansi tombol.
  2. Pilih tempat pendaratan yang strategis dan aman. Fakta tersembunyi game PUBG lebih baik mendarat di kota kecil untuk melakukan looting. Meski senjata dan perlengkapannya sedikit, tapi jauh dari zona pertempuran.
  3. Hindari zona merah karena merupakan zona paling berbahaya dalam permainan. Pada zona ini banyak bom yang berjatuhan dari udara dan serangan-serangan lainnya.
  4. Selalu perhatikan mini maps agar Anda tidak tersesat dan terpencar dari teman satu regu. Maps ini juga dapat menunjukkan posisi musuh dan kendaraan, jadi Anda bisa mencegah serangan tiba-tiba.

Baca juga: Tipe Game Paling Populer untuk PC

PUBG menjadi game yang sangat fenomenal saat ini. Bahkan, jumlah pemainnya mencapai ratusan juta di seluruh dunia. Tapi di balik itu, banyak fakta tersembunyi game PUBG yang sangat menarik.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *