World War Z Game: Detail dan Review Lengkapnya

4 min read

World War Z game

World War Z game merupakan game yang diadopsi dari buku dengan judul yang sama. Buku ini tidak hanya diadopsi menjadi game saja melainkan juga dibuat menjadi sebuah film. Dimana game ini dikembangkan oleh Saber Interactive. Siapa sangka ternyata popularitas dari game World War Z mampu menandingi versi filmnya. Hal ini bisa dibuktikan baru satu minggu diluncurkan game World War Z sudah laku sebanyak 1 juta copy.

Sekilas Tentang World War Z Game

World war z game

Pertama kali dirilis pada tanggal 16 April 2019. Game ini menceritakan sebuah dunia yang kacau balau akibat serangan zombie atau bahasa kerennya yaitu pasca apokaliptik. Game World War Z dibuat khusus supaya bisa dimainkan secara bersama-sama dan hingga saat ini sudah dimainkan lebih dari 2 juta pengguna.

Dimana game ini memiliki dua mode gameplay yang bisa dimainkan oleh para pemainnya. Mode gameplay yang pertama yaitu mode campaign. Untuk mode ini nantinya akan mempertemukan gamer dengan 3 pemain lainnya kemudian menjadi kelompok yang kemudian bertugas untuk menumpas lautan zombie.

Sedangkan untuk mode gameplay kedua, ada mode multiplayer. Pada mode ini pemain diharuskan untuk melawan musuh gamer lain dan zombie. Selain itu, para pemainnya dapat memilih dari enam kelas yang berbeda.

Bisa dimainkan di PC dan bisa didapatkan secara eksklusif melalui Epic Game Store. Untuk bisa mendapatkannya maka Sobat diharuskan untuk mengeluarkan biaya sebesar US$ 34.99 atau setara dengan Rp 496.000. Game ini juga bisa dimainkan di PlayStation 4 dan juga Xbox One. Dimana Sobat harus mengeluarkan biaya sebesar US$ 39,99 atau Rp 567.000.

Detail World War Z Game

Bagi Sobat yang belum mengetahui detail game ini tidaklah perlu khawatir. Dibawah ini akan disampaikan mengenai detail game World War Z:

1. Ada Mode Melawan 1000 Zombie

melawan 1000 zombie

Memberikan kebebasan kepada para pemainnya untuk bermain sendiri atau multiplayer. Jika pemain memilih konten multiplayer kooperatif, pemain akan merasakan pengalaman yang berbeda. Game satu ini juga menawarkan mode survival yang disebut dengan Horde Mode. Pada mode ini para pemain untuk bekerjasama dalam membasmi 1000 zombie.

Pemain bisa meledakkan mobil untuk kemudian digunakan dalam membunuh gerombolan zombie atau menghancurkan bangunan tertentu untuk mengubah jalan. Selain itu, para pemain juga bisa membangun pagar, menaiki ranjau atau kawat berduri dan membangun menara untuk mengantisipasi zombie yang masuk.

(Baca Juga: Rekomendasi 13 Game Online Terbaik di Dunia yang Sangat Seru)

2. Pemain Akan Menghadapi Zombie di Berbagai Kota di Dunia

World war z game - Menghadapi zombie di berbagai kota

Game ini memiliki setting lokasi yang cukup banyak, mulai dari New York, Moscow, Jerusalem, Tokyo dan masih banyak lagi. Nantinya pemain game akan berperang melawan zombie di berbagai negara tersebut yang sedang dilanda krisis.

Seperti yang diketahui bahwasanya game World War Z ini mengadaptasi jalan cerita maupun konsep gameplay dari film dengan tajuk yang sama. Namun, pengembang game ini akan berusaha untuk membawa suasana film ke dalam game. Perbedaan utama antara film dan game ini adalah saat memainkan game sobat dipaksa untuk bertempur melawan musuh. Sedangkan dalam film akan lari dari musuh.

Review World War Z

1. Plot

Dalam game ini sebenarnya tidak ada plot yang pasti. Tidak ditemukan menu Story tetapi ada menu permainan Co-op dan juga Multiplayer. Bagi Sobat yang sudah pernah membuka game ini pasti akan teringat dengan game Left 4 Dead. Tidak bisa di pungkiri bahwasanya World War Z memiliki kemiripan dengan Left 4 Dead. 

Game ini dimainkan secara bersamaan, dimana dalam satu tim terdapat empat orang yang melakukan petualangan. Tidak hanya berpetualang, mereka juga bertahan dari serangan pasukan zombie yang jumlahnya cukup banyak. World War Z memiliki cerita yang terdiri dalam beberapa episode, seperti New York, Jerusalem, Moscow dan Tokyo.

Masing-masing episode tersebut terdiri dari  tiga chapter yang saling berhubungan satu sama lain. Meski begitu, sobat tidak diharuskan untuk memainkan episode tadi secara beruntun. Setiap episode memiliki alur cerita dan juga karakter yang berbeda-beda.

Contohnya dalam episode New York bercerita tentang kota New York yang sedang terserang wabah zombie. Pemain game ini bertugas untuk memainkan satu di antara empat karakter yang terjebak di tengah-tengah kota untuk kemudian menuju tempat evakuasi di Hudson River.

Empat karakter yang ada dalam episode tersebut adalah Angel Flores, Bunko Tatsumi, Tashaun Burnell dan Arnette Larkin. Karakter-karakter yang ada dalam episode New York, berbeda dengan karakter yang ada di episode lainnya, seperti Jerusalem, Moscow atau Tokyo. Jadi, kalau ditanya bagaimana plot game ini sebenarnya tidak ada.

2. Gameplay dan Grafis

Meski memiliki kemiripan dengan Left 4 Dead tetapi World War Z memiliki fitur yang membuatnya berbeda. Dimana game ini tidak hanya menawarkan kerjasama dalam membasmi zombie tetapi juga memberikan kemudahan untuk para pemainnya untuk memilih karakter dan juga menentukan role atau peran. Dalam game World War Z setidaknya ada enam class yang bisa dipilih, yaitu Hellraiser, Gunslinger, Medic, Fixer, Exterminator dan Slasher.

Masing-masing kelas tersebut sebenarnya hanya untuk menentukan perlengkapan apa yang pemain bawa di awal permainan serta kemampuan uniknya. Sisanya, para pemain bisa menggunakan apapun senjata yang ditemukan di perjalanan. Misalnya kelas Exterminator memiliki keunggulan untuk menghancurkan musuh dalam jumlah yang cukup besar. Senjata favorit dalam kelas ini yaitu bom molotov dan juga senjata yang menghasilkan api. Maka dari itu, kelas Examinator sangat bisa diandalkan ketika pemain mendapat serangan zombie dalam jumlah yang besar.

Sementara untuk kelas Medic memiliki kelebihan sebagai tim medis. Kelebihan lainnya yaitu bisa menyembuhkan dan boosting teman satu timnya. Kelas satu ini memiliki peran yang sangat penting, namun tergantung squad nya. Apabila menyembuhkan teman satu tim maka 25%-nya akan diaplikasikan pada dirimu sendiri. 

Setiap episode yang dimainkan bisa Sobat tentukan tingkat kesulitannya. Dimana semakin tinggi tingkat kesulitannya, maka musuh akan semakin mematikan dan membuat Sobat kesulitan. Disinilah gunanya kerjasama antar tim.

Grafis World War Z cukup memuaskan. Meski begitu, masih terdapat glitch saat segerombolan zombie datang untuk menyerang. Saat ratusan zombie jatuh dari atas terlihat seperti dedaunan yang rontok. Dimana zombie tersebut hanya melayang-layang jatuh tidak jelas.

(Baca Juga: Inilah Game Offline Android Terbaik yang Layak Dicoba)

3. Senjata dan Kill

Pada game World War Z terdapat banyak senjata yang bermacam-macam. Pemain game ini bisa membawa tiga macam senjata untuk satu kali jalan. Tiga macam senjata tersebut adalah primary, secondary dan juga heavy. Senjata primary berupa Shotgun, SMG, Rifle serta Assault Rifle.

Sedangkan senjata secondary biasanya berupa senjata-senjata ringan, seperti shotgun kecil, pistol dan automatic pistol. Lalu senjata heavy berupa machine gun. Senjata-senjata tersebut memiliki kelebihan dan keunikan masing-masing. Misalnya senjata shotgun sangat cocok digunakan saat berhadapan dengan zombie yang mendekat. Salah satu kelebihan zombie yaitu memiliki daya ledak yang dahsyat ketika dekat.

Saat menyerang zombie, pemain game ini harus berhati-hati karena menganut sistem friendly fire. Sistem friendly fire berarti Sobat bisa dengan tidak sengaja menembak teman satu tim. Game ini juga menyediakan sistem skill yang bisa Sobat upgrade sesuai kelasnya. Masing-masing skill atau kemampuan bisa diupgrade menggunakan poin experience. Misalnya untuk kelas medic, Sobat bisa mengupgrade kemampuan untuk healing lebih cepat.

4. Mode Permainan Online 

Mengutamakan koneksi internet ketika sedang dimainkan oleh para penggunanya. Meskipun Sobat bisa bermain secara offline dengan ditemani NPC. Namun, bermain solo ataupun offline banyak yang bilang kurang seru. Hal ini dikarenakan NPC hanya bergerak untuk mengikuti Sobat ketika berada dan sedang menembaki zombie yang datang.

Namun, saat Sobat bermain online bisa membagi tugas kepada teman satu tim, kemana mereka harus bergerak. Selain bermain secara Co-op atau kerjasama dengan pemain lainnya, Sobat bisa juga bermain versus. Modelnya seperti mode permainan Uncharted online yang terdapat banyak mode yang bisa dipilih. Akan tetapi, selain berhadapan dengan tim laman, Sobat juga harus bertahan dari serangan para zombie.

Nah itulah informasi tentang review World War Z game. Bagi Sobat yang baru mengenal game tersebut sebaiknya segera download game ini. Dijamin permainannya sangat seru dan asyik.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *