Story of Seasons Friends of Mineral Town, Ulasan Singkat

4 min read

Story of Seasons Friends of Mineral Town

Bagi para gamers mungkin ada yang masih asing dengan game Story of Seasons Friends of Mineral Town. Game ini adalah permainan Game Boy Advance yang pertama dari seri Harvest Moon.

Baca Juga : Pilihan Game Moba Mirip ML yang Memberikan Keseruan

Sekaligus juga versi ulang dari Harvest Moon: Back to Nature. Permainan ini dikembangkan oleh Marvelous Interactive Inc., pertama kali rilis di Jepang pada tanggal 18 April 2003.

Lalu dirilis di Konsol Virtual Wii U tahun 2015, untuk lebih jelasnya kita akan bahas dalam artikel kali ini. Jadi bagi yang berminat untuk memainkannya, kalian harus membaca review ini.

Ulasan Story of Seasons Friends of Mineral Town

Story of Seasons Friends of Mineral Town

Seperti sudah dijelaskan sebelumnya, game yang satu ini merupakan versi ulang Harvest Moon Back to Nature. Berikut ini review singkat dari Friends of Mineral Town yang perlu kalian ketahui :

Sinopsisnya

Untuk game Story of Seasons Friends of Mineral Town ini menceritakan tentang sang protagonist saat masih muda. Dia menghabiskan musim panas di Mineral Town, sebuah dusun indah.

Dikelilingi hutan yang subur dan perairan jernih, pertanian kakeknya terletak di sana. Si  protagonis mendapati kehidupan di desa sangat berbeda jauh dengan perkotaan. Dia menemukan keajaiban alam di Mineral Town. 

Dia berlari melewati hutan belantara, kemudian pergi memancing dan juga membantu merawat hewan ternak. Tetapi yang terpenting adalah dia mendapat teman baru untuk pertama kalinya, pada akhir masa liburan.

Si protagonis ini meninggalkan pertanian dan teman-temannya, tetapi dia tidak pernah melupakannya. Cerita Story of Seasons Friends of Mineral Town ini berlanjut setelah 20 tahun berlalu.

Dia tiba sekali lagi di Mineral Town, tetapi kondisi ladang tampak tidak terurus sejak. Semenjak kakek wafat, tidak ada lagi tanaman dan hewan ternak yang dulu mengisi hari-harinya. 

Kini hanya tersisa gulma dan bebatuan, melihat hal itu dia bertekad mengembalikan kejayaan ladang warisan tersebut. Dapatkah sang protagonis melakukannya? Temukan jawabannya dengan memainkan game ini.

Gameplay

Gamers yang besar di tahun 90an bersama konsol PlayStation. Tentunya sangat familiar dengan game Harvest Moon: Back to Nature yang begitu meledak di pasar Indonesia saat itu. 

Game legendaris tersebut memang menyisahkan kesan sangat mendalam bagi para pemainnya. Serta masih banyak orang ingin memainkannya hingga saat ini. Oleh sebab tahun 2003, HM: BTN pernah diremake ke.

Nintendo Gameboy Advance yakni dengan nama Harvest Moon: Friends of Mineral Town. Dengan mekanisme dan dunia yang serupa, kini dengan nama baru yaitu Story of Seasons Friends of Mineral Town.

Sang developer Marvelous, membawa kembali game ini untuk platform PC dan juga Nintendo Switch dalam bentuk remake. Story of Seasons ini ialah game bergenre Simulation RPG yang mengangkat tema pertanian. 

Pada setiap serinya, kalian akan berperan sebagai petani dari suatu pedesaan, lalu dituntut untuk menggarapnya seorang diri. Tidak hanya bercocok tanam, kalian juga dapat berinteraksi dengan penduduk sekitar.

Karakter 

Pada awal permainan Story of Seasons Friends of Mineral Town, kalian akan diminta. Untuk memilih 1 dari 4 karakter protagonis yang tersedia, 2 pria yakni Yuto dan Pete.

Serta 2 wanita, yakni Naomi dan Claire. Sesudah itu, kalian bisa memilih tanggal ulang tahun serta tingkat kesulitan permainan. Ada 2 tingkat kesulitan yang dapat dipilih, normal dan Simple Mode.

Pada Simple Mode ini kalian akan memulai permainan dengan menggunakan modal uang yang cukup banyak. Kemudian juga kalian akan dibekali 18 tanaman lobak yang sudah tersedia di lading.

Tidak lupa kemudahan untuk meningkatkan keeratan dengan penduduk kota. Sementara itu, pada Normal Mode, game akan terasa lebih menantang, sebab tidak ada bantuan di awal permainan.

Karakter kalian di game Story of Seasons Friends of Mineral Town ini mempunyai 2 bar utama. Yang menjadi modal utama yakni Fatigue dan juga Stamina, Stamina dipaparkan.

Dalam bentuk angka dan juga Power Berry, di mana dia akan terkuras jika kalian melakukan aktivitas. Yang melibatkan peralatan, antara lain seperti kapak, cangkul, palu, penyiram dan sebagainya. 

Sedangkan Fatigue ditunjukkan di dalam bentuk ekspresi wajah yang menjadi sebuah indicator. Apakah sang karakter ini sudah kelelahan atau masih segar bugar, semakin buruk kondisinya.

Semakin cepat juga stamina karakter itu terkuras dalam 1 aktivitas. Untuk dapat memulihkan stamina, kalian dapat memakan makanan atau bisa juga berendam di pemandian air panas secara gratis. 

Control Permainan

Pada versi Story of Seasons Friends of Mineral Town ini, kontrol permainan dibuat lebih sederhana serta terasa lebih intuitif. Misalnya untuk dapat mengakses item, kalian hanya perlu menggoyangkan analog kanan.

Guna memilih item tanpa perlu masuk ke menu. Sang developer kini telah menghilangkan fitur melempar item secara sembarangan, sebab hal itu dapat menghindari kejadian pelemparan item yang tidak disengaja. 

Untuk pergantian peralatan, kalian hanya perlu tekan D-Pad ke kanan atau ke kiri menggantinya dengan cepat. Selain itu penggunaan setiap peralatan dibimbing oleh kotak indikator guna menyakinkan pemain ketika beraktivitas.

Aktivitas yang Dimainkan

Setelah selesai pembuatan karakter, dalam game Story of Seasons Friends of Mineral Town ini. Kalian akan langsung dikenalkan dengan Mineral Town yang menjadi tempat bermain kalian selama dalam game. 

Seperti genre lain sejenisnya, kalian akan menjalani berbagai macam aktivitas sehari-hari selama setahun yang terbagi atas 4 musim berbeda. Yakni musim panas, semi, gugur serta dingin secara berurutan.

Game ini mempunyai beberapa aktivitas utama yang dapat dijadikan prioritas untuk ditekuni. Antara lain seperti beternak, bercocok tanam, menambang bahkan hingga mencari pasangan hidup. Pada awal permainan, kalian hanya dibekali.

Beberapa peralatan standar antara lain seperti arit, cangkul, kapak, palu dan penyiram. Nantinya peralatan itu dapat kalian upgrade di pandai besi bila telah memenuhi level dan item tertentu.

Menanam tanaman merupakan hal paling dasar yang dapat dilakukan dalam Story of Seasons Friends of Mineral Town. Dengan mencangkul, menebar bibit dan juga menyiramnya setiap hari.

Nanti bibit-bibit tersebut akan tumbuh menjadi sebuah tanaman yang siap panen saat waktunya tiba. Seperti di versi originalnya, kalian bisa menjual hasil panen lewat Shipping Bin di depan rumah. 

Setiap hari pukul 5 sore, Zack akan mengambil hasil panen kalian dan hasil penjualannya. Nanti akan diberikan kepada kalian keesokan harinya. Selain bercocok tanam, kalian juga sudah diberikan.

Dua buah kandang untuk hewan ternak. Selain sapi, ayam dan domba, game ini juga menyertakan 2 hewan ternak baru, yakni alpaca dan kelinci, jadi ada tambahan hewan ternak baru.

Visual

Satu hal paling menyenangkan dari game Story of Seasons Friends of Mineral Town ini ialah. Perubahan desain karakternya yang membuat kian menyegarkan. Penduduk Mineral Town kini seakan telah tumbuh dewasa.

Dengan tampilannya yang baru, model karakter 2D dibuat sebagus mungkin demi memanjakan para pecinta serial ini. Sedangkan model karakter 3D dan kotanya dibuat menjadi chibi yang memberikan kesan menggemaskan.

Meskipun demikian, Marvelous juga tetap akan memperhatikan detail-detail lingkungan dan juga kotanya sehingga penampilannya tidak hanya cantik, namun juga menarik. Sedangkan dari sisi performa, game ini berjalan sangat mulus.

Audio

Story of Seasons Friends of Mineral Town tidak didukung voice actor untuk membangun kepribadian para karakternya. Namun berkat penulisan naskahnya, dialog yang disampaikan ketika percakapan sudah menggambarkan.

Seperti apa kepribadian dari seorang karakternya. Terlepas dari absennya sulih suara, peran paling penting justru beralih pada soundtrack pengiringnya. Marvelous mempertahankan cita rasa musik originalnya.

Yang saat ini sudah diaransemen ulang menjadi jauh lebih modern. Hal tersebut tentu saja akan dapat membangkitkan rasa nostalgia para pemainnya, pada saat terjun masuk ke dunianya.

Value

Tidak dapat dipungkiri bahwa popularitas Harvest Moon Back to Nature yang di Indonesia sangat tinggi selama 2 dekade terakhir. Hal itu yang mendasari sebagian besar gamers lokal mencintai game-game sejenisnya. 

Oleh karena itu, tidak heran bila game ini sangat mudah menarik hati para gamers. Setelah mereka tau bahwa Marvelous merupakan developer yang menangani Harvest Moon di masa lalu.

Baca Juga : 10 Rekomendasi Game Puzzle Terseru untuk Android

Nostalgia menjadi sebuah daya tarik tersendiri jika diimplementasikan pada sebuah produk yang dicintai. Hal itu dimanfaatkan dengan baik oleh Marvelous dengan menciptakan Story of Seasons Friends of Mineral Town.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *