Game The Last of Us Part II dengan Alur Cerita yang Mengejutkan

4 min read

The Last of Us Part

The Last of Us Part II kini telah hadir dengan alur cerita dan visual gameplay yang begitu mengagumkan sekali saat kalian mainkan sekarang juga. Game The Last of Us digadang-gadang menjadi salah satu jenis game terbaik dalam kurun waktu satu dekade terakhir ini yang sukses dikembangkan langsung oleh perusahaan developer Naughty Dog.

Baca Juga : Game Terlaris di Dunia dari Konsol Nintendo Switch

Naughty Dog bermula sebagai developer game dengan menawarkan tampilan kartun yang sangat identik sekali pada awal permainan. Hal ini bisa kalian lihat dari jenis game perdana dari Naughty Dog yakni Indiana Jones dengan aksi oleh karakter utama Nathan Drake.

Produk game inilah yang membuktikan Naughty Dog sukses mengembangkan game survival horor dengan cerita yang sangat mengesankan sekali. Sekarang ini, salah satu dari produk paling sukses yang telah dikembangkan langsung oleh Naughty Dog kini sedang gencar dan diminati oleh banyak player yaitu The Last of Us sekuel kedua.

Bagi kalian yang sudah pernah memainkan game The Last of Us di konsol PS3 tentu akan penasaran sekali dengan kelanjutan kisah survival atau petualangan dari karakter Joel Miller dan juga Ellie. 

Alur Cerita dan Plot The Last of Us Part II Menguras Emosi para Pemain

Naughty Dog sebagai developer dari game The Last of Us Part II ini menawarkan cerita yang begitu mengejutkan sekali. Untuk kalian penggemar berat, tentu saja timbul ketidaksetujuan dari permainan yang disuguhkan oleh Naughty Dog.

Namun ternyata itu cara yang dikemas oleh Naughty Dog dalam mengembangkan game The Last of Us sekuel kedua tersebut. Perusahaan developer ini pun sukses membuat perasaan dan emosi para pemain terguncang dan dipenuhi rasa penasaran.

Adapun untuk kisah dan latar belakang dari cerita The Last of Us Part II ini, yang mana game tersebut memiliki waktu 5 tahun setelah akhir pada cerita game sekuel yang pertama. Karakter Ellie dan Joe berhasil menuju ke kota kecil yang tepat berada di Jackson, Wyoming, Amerika Serikat.

Karakter Ellie kini sudah berusia 19 tahun dan Joel pun merasa dapat melepas tanggung jawab dalam pengasuhannya. Akan tetapi, kedamaian yang dirasakan oleh Ellie ini tidak berlangsung lama, sebab terjadi sebuah peristiwa besar yang memaksa dirinya untuk bergerak dan melakukan petualangan perjalanan jauh yang jelas akan membahayakan nyawanya.

Bersamaan dengan teman barunya, Ellie pun terpaksa harus keluar dari zona karantina mulai menyusuri petualangan baru. Dalam petualangan tersebut, Ellie pun mesti berhadapan langsung dengan dua faksi baru yang dimunculkan yakni Seraphite (Scars) dan juga Washington Liberation Front (WLF).

Seraphite (Scars) ini merupakan faksi yang suka menyerang secara sembunyi-sembunyi dan lebih sering menggunakan senjata berupa busur panah. Sementara untuk faksi WLF sendiri memiliki pasukan dengan berbekal senjata api serta anjing peliharaan.

Dirasa kondisi yang sangat tidak memungkinkan, Ellie pun mesti mencari akal agar dapat menyelesaikan masalah yang mana menjadi tujuannya. Namun ternyata, apa yang sedang dicari oleh Ellie ini tidak sepadan dengan apa yang sudah terjadi menimpa dirinya.

Alur cerita dari The Last of Us Part II pun ternyata sulit ditebak dan menjadi nilai plus dari pihak developer Naughty Dog sangat layak kalian coba mainkan sekarang juga. Rasakan sensasi petualangan dan survival sangat seru disini.

Visual Game The Last of Us Part II Begitu Memukau

Khusus bagi para pengguna konsol PS4, developer Naughty Dog menghadirkan game ini dengan menyuguhkan pengalaman visual begitu mengesankan. Namun, ternyata ada terjadi perubahan sehingga tampilan visual yang bisa kalian rasakan begitu realistis sekali.

Developer Naughty Dog sukses mengembangkan kemampuan grafis dari konsol PS4 mencapai kinerja optimal. Sebab, pada saat kalian memainkan game The Last of Us Part II ini sudah hadir dengan resolusi Full HD 1080p.

Berangkat dari spesifikasi tersebut, visual yang dihadirkan pun cenderung sangat baik sekali. Jika kalian mainkan game The Last of Us sekuel kedua ini dengan perangkat beresolusi 4K dan HDR, tentu saja bisa merasakan kualitas visual terbaik dan lebih realistis.

Kemudian, untuk detail dari bangunan hingga tanaman pun tampak sangat detail sekali. Kalian bisa melihat adanya toko yang sudah ditinggal sangat lama oleh para penghuni dan dipenuhi lumut hingga bercak darah di dinding.

Lalu, ada juga tampilan dari gedung dan kaca-kaca yang tampak begitu kusam dan mulai menguning karena sudah lama ditinggalkan oleh para pemiliknya. Visual animasi yang tampak realistis membuat kalian diajak terlarut selama memainkan The Last of Us Part II.

Game The Last of Us Part II Dijamin Lebih Seru dari Sekuel Pertama

Bagi kalian penggemar dari game The Last of Us, mungkin harus mencari tahu informasi seputar fitur-fitur yang ditawarkan pada sekuel kedua dijamin lebih seru sekaligus mendebarkan.

Variasi Upgrade Skill Tree

Skill merupakan salah satu dari instrumen yang sangat penting bagi pemain dalam mengasah kemampuan dari setiap karakter yang ada di dalam game The Last of Us Part II. Di sini, Abby dan Ellie pun sudah memiliki skill tree dengan kemampuan khusus yang sangat bervariasi sekali.

Hal yang paling jelas perbedaan dari upgrade skill karakter pada sekuel pertama dan kedua. Dalam sesi yang pertama hanya mempunyai enam buat skill upgrade. Lalu, ada juga pada seri sekuel kedua ini dikemas menjadi lebih menarik dengan konsep skill tree. Karakter dari Ellie ini dibekali skill seperti Explosive, Stealth, Branch crafting dan lainnya.

Kemudian, untuk karakter Abby mendapatkan upgrade skill close Quarters, Firearms, Ordinance dan lainnya. Untuk bisa unlock skill tree yang baru, kalian mesti ikuti training manual yang sudah disediakan pada masing-masing lokasi sepanjang memainkan game The Last of Us Part II.

Peta Lokasi yang Lebih Luas

The Last of Us II ini dilengkapi dengan durasi game kisaran 25 jam. Dengan panjangnya durasi tersebut, lokasi yang ada di dalam game tersebut jelas begitu besar dibandingkan dengan sekuel yang pertama.

Untuk lokasi dari game The Last of Us Part II ini banyak mengadopsi lokasi di kawasan Seattle, Washington, Amerika Serikat dan juga timeline permainan terbagi menjadi tiga hari dan dua babak pada perspektif dari karakter Abby dan Ellie.

Seattle Day 1 ini menjadi salah satu dari lokasi yang cukup memakan ruang yang sangat besar sekali. Walaupun tidak menerapkan konsep open world, namun tetap saja permainan The Last of Part II ini mempunyai nuansa semi open world.

Ketika Ellie dan Dina pertama kalinya menunggangi kuda dan masuk ke dalam lokasi downtown Seattle, kalian bisa dengan bebas mengontrol untuk mengelilingi kompleks gedung-gedung tinggi, masuk ke dalam setiap lokasi untuk mengambil item agar bisa melanjutkan perjalanan ke lokasi selanjutnya.

Gerakan Lebih Lincah pada Setiap Karakter

The Last of Us Part II ini telah dilengkapi dengan kontrol baru yang membuat gerakan dari setiap karenakan cenderung lebih agresif. Bila pada sekuel pertama, kalian hanya dapat melakukan gerakan menunduk atau crouch, sedangkan pada seri kedua ini kalian bisa melakukan gerakan prone ataupun tiarap saat berhadapan dengan musuh.

Kehadiran dari elemen lainnya meliputi ilalang dan rerumputan siap mendukung gerakan prone atau tiarap pada setiap karakter supaya tidak tampak oleh kawanan musuh. Saat kalian menekan tombol X pada stik PS4, maka akan membuat gerakan lompatan pada karakter. Namun gerakan lompatan tersebut tidak terlalu jauh dari karakter tersebut.

Fitur Aksesibilitas Player

Fitur yang siap ditingkatkan dan hadir dalam game The Last of Us Part II dibandingkan dengan sekuel pertama ialah fitur aksesibilitas. Disini, ada lebih dari 60 fitur tersebut sehingga siap menghadirkan pengalaman bermain yang mengesankan bagi player dengan disabilitas.

Dengan adanya fitur tersebut, pengalaman bermain bisa dirasakan langsung oleh seluruh penggemar dari The Last of Us 2. Beberapa dari fitur yang dimaksud seperti halnya save load, isyarat audio ketika bermain, hingga auto aim yang mempermudah player tunanetra.

Baca Juga : Cyberpunk 2077 dengan Review Game yang Telah Dikembangkan Selama 7 Tahun!

The Last of Us Part II telah hadir bagi para penggemar dengan alur cerita, gameplay, fitur mengejutkan sehingga tidak boleh kalian lewatkan begitu saja.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *