Ingin Cosplay Himeko dari Honkai: Star Rail? Kenali Karakternya

4 min read

Cosplay Himeko dari Honkai

Berniat untuk cosplay Himeko dari Honkai: Star Rail? Ketahui dulu bagaimana karakter ini. Cosplay adalah suatu kegiatan seseorang untuk mengenakan kostum suatu karakter tertentu, kemudian memakai makeup.

Baca Juga : Cosplay Ayanami Rei Menghidupkan Karakter Ikonik

Biasanya karakter yang umum menjadi inspirasi untuk cosplay adalah karakter game, anime, hingga karakter fiksi di manga. Cosplayer adalah julukan untuk orang yang sangat menyukai

kegiatan seperti ini, baik komersial atau sekedar hobi saja.

Kalian yang sudah lama terjun ke dunia cosplay, tentu banyak persiapan untuk melakukannya. Terlebih jika ingin melakukan cosplay Himeko dari Honkai: Star Rail. Karakter ini begitu spesial, bahkan harga kostumnya saja sangat mahal.

Mengenal Himeko dari Honkai: Star Rail

Cosplay Himeko dari Honkai

Sebelum memutuskan untuk cosplay Himeko dari Honkai: Star Rail, sudah tahukah karakter satu ini? Himeko sendiri adalah salah satu karakter bintang lima yang muncul di awal pada game Honkai: Star Rail.

Selain itu, Himeko adalah karakter Erudion yang elemennya adalah api. Hal yang cukup menarik dari karakter ini adalah mendapat follow up attack, bukan skill. Untuk bisa mengaktifkan follow up juga unik serta cukup fleksibel.

Berdasarkan segi visualnya yang kelihatan sangat cantik, mungkin banyak gamers skeptis dengan kemampuannya. Padahal selama kalian memiliki karakter kuat, masih bisa melakukan rotasi.

Lagi pula, Himeko juga bisa menjadi sub-DPS yang bisa kalian andalkan ketika melakukan pertempuran. Untuk lebih mengenalnya, berikut beberapa fakta yang bisa kalian ketahui tentang karakter game satu ini:

Jenis Light Cone yang Himeko Miliki

Bagi yang belum begitu mengenal Himeko, perlu tahu juga bahwa efek damagenya adalah follow up attack. Akan tetapi, opsi light cone milik Himeko memang tidak banyak sehingga perlu mencari yang paling kuat, diantaranya:

  • Today is Another Peaceful Day

Light cone satu ini akan memberikan bonus berdasarkan berapa banyak energi maksimal milik karakter. Dan ini memang banyak mengklaim memiliki damage besar bagi Himeko.

  • The Birth of The Self

Ini akan memberikan bonus ke follow up attack. Hanya saja tidak memberikan dampak besar untuk Himeko.

Himeko Memiliki Relic dan Planar Terbaik

Jika ingin cosplay Himeko dari Honkai: Star Rail, perlu tahu juga bahwa karakter ini memiliki Relic dan Panas terbaik. Karena yang kalian cari pada karakter ini adalah damage, maka perlu mencari stats relic khusus attack, critical dan fire damage.

Selain itu, kalian juga bisa mendapatkan sepeda dan juga energi. Inilah relic dan planar untuk Himeko:

  • Firesmith of Lava Forging untuk fire damage yang lebih tinggi.
  • Dan juga inert salsotto yang berfungsi untuk menaikkan damage yang cukup signifikan untuk follow up attack.

Sifat Himeko sangat Pemberani dan Suka Melindungi

Alasan bagus untuk cosplay Himeko dari Honkai: Star Rail karena Himeko adalah karakter game yang cukup pemberani.

Meski seorang perempuan, ia adalah seorang ilmuwan, insinyur dan juga navigator luar angkasa dengan bakat banyak. Maka dari itu, ketika ada pertempuran, Himeko akan maju di depan.

Himeko tidak akan ragu melindungi orang-orang yang ia sayangi agar selamat dari pertempuran tersebut. Menjadi seorang kapten, tentu sikapnya juga adil dan sangat bijaksana. Selain itu, Himeko juga sangat suka berpetualangan.

Keterampilan yang Aktif Milik Himeko

Seperti yang sudah kita bahas di atas, Himeko akan memberikan damage dan juga berkala ke target musuhnya. Himeko adalah wanita pejuang yang sangat berbakat untuk melawan gelombang musuh. 

Himeko adalah karakter game yang cukup berpengaruh, dan berikut adalah keterampilan aktifnya:

  • Ada serangan dasar dengan kerusakan api setara 50-30 persen dari kerusakan serangan.
  • Lalu ada teknik pembakaran tidak sempurna. Ini biasanya akan menciptakan zona pembakaran yang akan menutupi area selama 15 detik.
  • Kemudian ada ledakan lelehan yang kerusakan apinya bisa mencapai 100-250 persen untuk target yang terpilih.
  • Api surgawi yang memberikan kerusakan api pada target musuh.
  • Kemenangan yang bisa Himeko dapatkan secara cepat.

Cara Memainkan Himeko

Mau cosplay Himeko dari Honkai: Star Rail tapi tidak tahu cara memainkannya? Setelah mengenali bagaimana kemampuannya, kalian perlu sedikit perhitungan. 

Himeko sendiri bisa melakukan penyerangan pada setiap gilirannya. Tapi saat giliran karakter lain, butuh waktu untuk menyerang kembali menggunakan elemen yang jadi kelemahan lawan.

6 Tips Melakukan Cosplay Himeko dari Honkai: Star Rail

Cosplay Himeko dari Honkai

Setelah mengenal siapa sosok Himeko dari Honkai Star Rail, bahkan berdasarkan ciri fisiknya, mudah bagi kalian untuk mulai cosplay Himeko dari Honkai: Star Rail. Bagaimana cara memulai cosplay karakter ini?

Karakteristik utama dari Himeko adalah wanita cantik, bertubuh langsing, tinggi, dan semampai. Pandangan matanya tajam karena memiliki keberanian diri melawan para musuh.

Jangan lupakan rambut merahnya karena ini adalah ciri khas dari karakter Himeko itu sendiri. Cosplayer sejati, pasti harus bisa berdandan all out agar bisa tampil semirip mungkin dengan karakter aslinya.

Maka, berikut ini adalah tips paling tepat untuk kalian jika ingin cosplay Himeko dari Honkai: Star Rail, yaitu:

Perhatikan Detail Tampilan Himeko

Langkah pertama yang harus kalian lakukan jika ingin tampil all out atau sempurna sebagai Himeko, ketahui dulu detail tampilannya.

Di Game sudah jelas bahwa Himeko menggunakan pakaian tradisional khas jepang yang kesannya modern dan juga seksi. Ada aksen bunga berwarna emas juga pada bagian atas bajunya.

Selain itu, terdapat coat yang berwarna hitam silver yang akan membuat karakter Himeko terlihat berwibawa.

Mencari Kostum Himeko di E-Commerce/Sewa

Jika sudah detail menganalisis visual Himeko, mulai cosplay Himeko dari Honkai: Star Rail dengan mencari kostumnya.

Kalian bisa mencarinya di e-commerce dengan paket yang lengkap. Tapi bila merasa terlalu mahal, bisa sewa saja. Ada banyak penyewaan kostum cosplayer di Indonesia.

Beli Wig Rambut Warna Merah Seperti Himeko

Kostum dan Wig biasanya tidak ada dalam satu paket. Itu berarti, kalian perlu membeli atau sewa wignya.

Karakteristik dari Himeko memang rambut merah ceri yang panjang. Usahakan untuk mencari warna wig yang sesuai agar tampilan cosplay Himeko kalian bisa sempurna.

Menonton Tutorial Make Up

Ingin cosplay Himeko dari Honkai: Star Rail bisa sempurna, lihat riasannya. Riasan yang bagus bisa menyempurnakan tampilan kalian sebagai Himeko. Ada banyak tutorial make up seperti Himeko, kalian tonton dan tiru saja.

Mengikuti Komunitas Cosplayer

Jika ingin berkembang sebagai cosplayer, coba untuk mengikuti komunitasnya. Di sana, kalian juga akan mudah mendapatkan rekomendasi kostum hingga wig Himeko.

Mengikuti Event Cosplayer

Event cosplayer menjadi wadah untuk kalian unjuk diri mengenai tampilan Himeko. Ini juga bisa melatih diri untuk bisa berani tampil.

Tidak masalah jika belum bagus, dengan berani tampil, bisa membuat kalian belajar untuk terus berkembang agar bisa lebih baik lagi.

Hal Penting Ketika Cosplay Himeko dari Honkai: Star Rail

Cosplay Himeko dari Honkai

Tampil dalam cosplay Himeko dari Honkai: Star Rail memang tidak mudah. Visual Himeko memang terlihat sangat sempurna.

Tubuh langsing dan cantik, menjadi poin utama untuk mengubah kalian menjadi Himeko yang sempurna. Maka dari itu, perlu detail penting yang perlu kalian pelajari sebelum melakukan cosplay.

Bukan bermaksud body shamming, memang untuk menjadi Himeko dalam balutan kostum cosplay, kalian perlu memiliki tubuh langsing.

Bagian yang cukup kalian perhatikan pada kostum Himeko adalah baju bagian dalamnya yang berwarna putih. Ada aksen merah pada belahan rok bagian belakang dan garis merah pada punggung.

Lalu, bagian tangan kanannya ada sarung tangan berjaring berwarna hitam. Tangan kirinya menggunakan gelang

Hal penting lainnya jika ingin cosplay Himeko dari Honkai: Star Rail adalah sepatunya. Sepatu yang Himeko gunakan adalah heels. Tapi kalian bisa kreasikan dengan boots sepanjang betis jika merasa belahan roknya terlalu terbuka.

Panjang wig merah ceri milik Himeko kira-kira sampai sepinggang kalian. Wig bisa kalian sewa atau beli di e-commerce dengan harga terjangkau.

Baca Juga : Deretan Cosplayer Seksi Indonesia dengan Bakat Membanggakan

Jangan mengeluh jika semuanya mahal untuk kalian beli. Melakukan hobi cosplay memang butuh dana banyak, itu sudah resiko yang kalian tanggung. Jadi, bila ingin cosplay Himeko dari Honkai: Star Rail yang sempurna, harus siapkan modal dulu.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *