Daftar Rekomendasi Hp Gaming Termurah dan Terbaik 2021

4 min read

thumbnail rekomendasi hp gaming - rekomendasi hp gaming

Untuk orang-orang yang masih awam dalam dunia teknologi, tentunya informasi mengenai rekomendasi hp gaming akan sangat membantu. Tanpa adanya informasi tersebut mungkin Anda akan merasa kesulitan saat akan menentukan pilihan.

Banyaknya merk dan jenis handphone saat ini akan membuat banyak orang semakin sulit untuk menentukan pilihannya. Masing-masing merk dan jenis hp memiliki kekurangan serta kelebihannya masing-masing. Oleh karena itu, Anda perlu mengetahuinya secara mendalam.

Masing-masing merk akan memiliki range harga yang berbeda sesuai dengan spesifikasinya. Anda akan lebih mudah mencari informasi mengenai rekomendasi handphone jika melihat range dari harganya. Hp gaming memiliki range harga yang cukup luas.

Range harga hp gaming mulai kurang dari 2 juta hingga diatas 10 juta rupiah. Tentunya kualitas yang ditawarkan akan sangat beragam sesuai dengan harganya. Anda dapat menyesuaikan pencarian yang dilakukan dengan budget.

Penentuan budget adalah langkah awal yang sebaiknya dilakukan setiap orang sebelum membeli sesuatu termasuk handphone. Budget ini akan menjadi batasan untuk Anda agar tidak membeli sesuatu yang terlalu berlebihan dari sisi harga maupun spesifikasi.

Setiap orang tentunya memiliki budget dan kebutuhannya masing-masing. Berikut ini adalah informasi terlengkap mengenai rekomendasi hp gaming yang sudah diurutkan berdasarkan harganya masing-masing.

Rekomendasi Hp Gaming Harga Dibawah 2 Juta

Budget yang minim bukan menjadi satu penghalang bagi Anda jika ingin bermain game menggunakan handphone. Terdapat beberapa jenis handphone dan merknya yang dapat dijangkau dengan biaya kurang dari 2 juta.

1. InfinixHot 7 Pro

 

Handphone yang dapat dikatakan cukup murah ini telah dibekali layar IPS dengan resolusi 720 x 1520 pixel. Ukuran layarnya sebesar 6,2 inci. Spesifikasi untuk layar tersebut masih ditambah dengan adanya Mail-T880MP2 dan PowerVR GE8320.

Baca Juga : HP Gaming Murah di Pasaran Indonesia Harga 2 Jutaan

Prosesor yang digunakan pada hp ini adalah Mediatek Helio P22 dan Mediatek Hello P25. Performa mesin yang ditawarkan cukup kuat untuk digunakan dalam berbagai permainan seperti Mobile Legends. Selain itu, digunakan RAM berukuran 6 GB untuk meningkatkan kecepatan mesin.

Untuk memori internal terdapat 2 pilihan yaitu 32 GB dan 64 GB. Anda dapat menyesuaikan pilihan tersebut dengan budget dan kebutuhan. Salah satu hal yang menjadikan handphone ini sebagai salah satu rekomendasi hp gaming adalah kapasitas baterainya.

Infinix Hot Pro 7 memiliki kapasitas baterai sebesar 5000mAh. Tentunya Anda tidak perlu merasa khawatir mengenai baterai saat sedang memainkannya karena kapasitasnya sangat besar.

2. Realme 5i

Realme menjadi salah satu merk yang tidak ingin ketinggalan untuk bersaing di harga kurang dari 2 juta. Walaupun harganya cukup murah, Realme 5i ini telah dibekali dengan prosesor snapdragon 655. Selain itu terdapat pilihan RAM yaitu 3 GB atau 4 GB.

Untuk menghasilkan tampilan terbaiknya, handphone ini dibekali kartu grafis Adreno 610. Layar yang digunakan berukuran 6,52 inci dan beresolusi 720 x 1600 pixel. Spesifikasi ini tentunya dapat membuat permainan terlihat cukup baik.

Terdapat tiga pilihan kapasitas memori internal untuk dipilih yaitu 32 GB, 64 GB, dan 128 GB. Anda tidak perlu langsung membeli kapasitas terbesarnya karena harganya akan semakin meningkat saat kapasitasnya memorinya tinggi.

Kapasitas baterai yang ditawarkan dari Realme 5i ini adalah sebesar 5000mAh. Selain itu, kameranya juga memiliki kualitas cukup baik yaitu 8 MP kamera depan dan 12 MP pada kamera belakang.

Rekomendasi Hp Gaming Harga 2 – 3 Juta

Dengan uang berkisar antara 2 juta rupiah hingga 3 juta rupiah, Anda sudah bisa mendapatkan handphone untuk bermain game. Kualitas yang didapatkan mungkin bukan yang terbaik namun, sudah mampu memenuhi kebutuhan selama permainan berlangsung.

1. Redmi Note 8 Pro

Redmi merupakan salah seri handphone keluaran merk terkenal Xiaomi. Handphone seri Redmi ini telah memiliki banyak jenis dan salah satunya adalah Redmi Note 8 Pro. Handphone tersebut memiliki layar 6,53 inci dengan resolusi 1080 x 2340 pixel.

Chipset yang digunakan pada hp ini adalah Mediatek Helio G90T. Spesifikasi lainnya yang akan meningkatkan peforma mesin adalah RAM berukuran 6 GB. Kapasitas RAM sebesar itu akan sangat membantu mendapatkan kerja mesin yang cepat.

Anda dapat memilih kapasitas memori internal yang diinginkan yaitu antara 64 GB dan 128 GB. Baterai pada hp ini memiliki kapasitas sebesar 4500 mAh. Kelebihan lainnya terletak pada kamera belakang yang cukup baik dibandingkan hp gaming lainnya yaitu sebesar 64 MP.

2. Vivo Y30

Banyak orang yang mungkin sudah tidak asing lagi dengan merk Vivo. Merk ini memiliki penawaran untuk Anda yang sedang mencari handphone gaming dengan budget tidak terlalu besar. Vivo Y30 dibekali dengan Mediatek Helio P35 untuk prosesornya.

Kinerja mesin yang ditawarkan mampu digunakan dalam memainkan berbagai permainan karena memiliki RAM sebesar 4 GB dan 6 GB. Performa mesin dapat semakin baik dengan adanya fitur mode game ultra. Fitur ini akan membuat permainan akan lancar.

Vivo Y30 memiliki layar berukuran 6,47 inci dan resolusi sebesar 720 x 1560 pixel. Kartu grafis yang digunakan adalah PowerVR GE8320. Gambar yang dihasilkan tentunya telah cukup bagus saat digunakan dalam bermain game.

Memori internal pada handphone ini adalah 128 GB. Kapasitas baterai yang didapatkan juga cukup besar yaitu sebesar 5000mAh. Kedua hal ini menjadi daya tarik salah satu rekomendasi hp gaming ini.

Rekomendasi HP Gaming Harga 3 – 4 Juta

Harga handphone memang sangat bervariasi tergantung dari merk dan spesifikasinya masing-masing. Untuk bermain game, Anda perlu memperhatikan spesifikasinya dari handphone tersebut karena akan sangat mempengaruhi kinerja juga performa mesinnya.

1. Samsung Galaxy A31

Hampir semua orang sudah tidak asing lagi jika mendengar kata Samsung. Merk keluaran negara Korea ini tidak merajai pasar elektronik hampir diseluruh dunia termasuk pasaran handphone. Salah satu terobosannya adalah Samsung Galaxy A31.

Galaxy A31 memiliki harga dikisaran 3 sampai 4 juta rupiah. Dengan harga tersebut, handphone ini telah memiliki layar super AMOLED full HD dengan resolusi 1080 x 2400 pixel. Ukuran layarnya juga tidak terlalu besar yaitu 6,4 inci.

Untuk performa mesinnya, Anda tidak perlu khawatir lagi karena telah diperkuat dengan menggunakan Mediatek Helio P65. Memori internal yang disediakan berukuran 128 GB dan memiliki variasi ukuran RAM yaitu 6 GB serta 8 GB.

Kapasitas baterainya berukuran 5000 mAh. Tidak hanya karena performa mesinnya gadget ini termasuk rekomendasi hp gaming, tetapi juga dari kualitas kameranya yaitu 48 MP kamera belakang dan 20 MP untuk kamera depan.

2. Realme 7

Realme tidak mau ketinggalan untuk mengeluarkan handphone yang mendukung kegiatan bermain game. Realme 7 menjadi salah satu produk gamingnya dan bisa Anda andalkan.

Handphone ini memiliki chipset Helio G95 yang akan sangat mendukung untuk digunakan bermain game dengan kualitas HD. Bahkan bisa juga untuk menampilkan gambar berkualitas FHD dan beresolusi 2400 x 1080 pixel.

Pada gadget ini memang tidak diberikan variasi ukuran RAM dan memori internal. Kapasitas RAM dan memori internal yang disediakan adalah 8GB serta 128 GB. Kapasitas tersebut dirasa sudah cukup untuk digunakan memainkan berbagai permainan.

Rekomendasi HP Gaming Harga Diatas 4 Juta

Saat Anda memiliki kebutuhan spesifikasi yang tinggi, tentunya perlu menyiapkan uangnya juga. Beberapa merk menawarkan spesifikasi terbaiknya dengan harga yang cukup terjangkau. Sebaiknya Anda mencari informasinya terlebih dahulu sesuai dengan budget seperti contohnya hp dengan harga diatas 4 juta.

1. Oppo Reno5 4G

Kelebihan utama gadget ini terletak pada kualitas baterai dan prosesornya. Baterai tersebut dikatakan memiliki kualitas terbaik sehingga sangat hemat saat digunakan. Kapasitasnya sendiri sebesar 4310 mAh dan cocok sebagai rekomendasi hp gaming.

Baca Juga : Tips Mendapatkan Laptop Gaming Second Terbaik di Tahun 2021

Prosesor yang digunakan untuk memberikan performa mesin terbaik adalah Snapdragon 720G dan dilengkapi RAM berukuran 8 GB. Untuk memori internal Anda tidak perlu khawatir karena berukuran cukup besar yaitu 128 GB.

Oppo sangat terkenal dengan kualitas kameranya. Oleh karena itu, gadget ini memiliki kamera belakang 64 MP dan kamera depan 44 MP. Anda tidak perlu meragukan lagi hasil dari foto jika menggunakan handphone ini.

2. Samsung Galaxy A32 5G

Seri Galaxy A32 menjadi salah satu terobosan Samsung yang memiliki kemampuan untuk 5G. Tentunya kemampuan tersebut akan sangat membantu Anda selama bermain game karena mampu memberikan kecepatan internet terbaiknya.

Selain itu, hp ini memiliki prosesor MediaTek Dimensity 720. Untuk kapasitas RAM dan memori internal Anda dapat memilih sesuai kebutuhan. Variasi RAMnya adalah 4 GB, 6 GB, dan 8 GB, sedangkan memori internalnya tersedia 64 GB dan 128 GB.

Baterainya berkapasitas 5000 mAh dan menjadikan Galaxy A32 ini sebagai rekomendasi hp gaming. Kamera pada gadget ini juga memiliki kualitas terbaik yaitu 48 MP kamera belakang serta 13 MP kamera depan.

Setelah memahami dengan baik berbagai informasi tersebut, Anda dapat segera menentukan pilihan. Pastikan menggunakan rekomendasi hp gaming ini untuk mendapatkan kualitas terbaik.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *