Rekomendasi Build Karrie Terbaru Dengan Damage Tinggi

4 min read

build Karrie

Bagi pemain game online Mobile Legends tentu tidak boleh melewatkan rekomendasi build Karrie paling sakit. Mobile Legends menjadi jajaran teratas game online terpopuler di kalangan pengguna smartphone Android maupun iOS.

Baca Juga : Item Build Chou Menjadikannya Legend Fighter Terbaik

Nah, salah satu karakter yang cukup familiar bagi para pemain game MOBA ini adalah Karrie. Ia adalah salah satu karakter hero Marksman yang mulai diperkenalkan sejak tahun 2017 silam.

Karrie adalah karakter hero perempuan yang terbilang tangguh serta lincah dalam permainannya. Sehingga dapat mendukung permainan untuk segera mengakhiri ronde dengan kemenangan tim Anda.

Seperti layaknya hero yang lain, Karrie memiliki sejumlah skill yang akan semakin maksimal jika ditambahkan beberapa item build. Nah, kali ini kami akan memberikan rekomendasi built terbaik untuk Karrie agar damagenya makin tinggi.

Build Karrie Raptor Machete

Rekomendasi pertama untuk Anda yang ingin memainkan Karrie sebagai hero yaitu menambahkan item Raptor Machete. Ini merupakan item jungle yang mampu menambah kekuatan karakter hero Anda khususnya Karrie.

Status dasar pada item Raptor Machete ini akan memberi Anda penambahan poin physical attack hingga +30. Tambahan physical attack dengan jumlah angka tersebut tentunya akan menjadikan hero ini lebih tangguh dan kuat.

Sehingga menghasilkan damage tinggi pada musuh-musuh yang dihadapinya. Di samping tambahan physical attack, status dasar lainnya pada Raptor Machete ialah memberikan support hingga 15% terhadap physical penetration.

Physical penetration sendiri bisa diartikan sebagai item yang memberikan efek berupa kemudahan memberikan serangan fisik kepada musuh, khususnya musuh dengan persenjataan berat. Tambahan hingga 15% tentu saja sangat menguntungkan.

Karena jagoan Anda bisa lebih mudah menyerang lawan dalam suatu gameplay. Penambahan physical penetration juga akan mendukung ketika berhadapan dengan tank yang memiliki persenjataan armor tebal. Jangan lupa akan pasif build Karrie ini juga.

Pasif skill pada item ini bisa memberikan peningkatan damage hingga 50% kepada monster. Tidak hanya itu, Raptor Machete bisa memberikan physical damage ekstra hingga 50 sampai 200 pada 10 detik basic attack selanjutnya.

Sementara di sisi lawan akan mendapatkan efek slow sampai 30%. Meskipun hanya berlangsung selama 1 detik akan tetapi ini sangat membantu pemain dalam memainkan Karrie untuk membasmi musuh-musuh yang ada.

Build Karrie Swift Boots

build Karrie

Jika Anda ingin hero yang dimainkan mampu bergerak dengan speed movement tinggi, maka penambahan item berupa sepatu perlu dilakukan. Jangan ragu untuk membeli build item satu ini karena efeknya sangat bagus.

Item sepatu yang direkomendasikan untuk karakter hero Karrie adalah Swift Boots. Sebagai bagian dari hero Marksman, tidak mengherankan jika Swift Boots akan memberikan efek powerful bagi performanya.

Status dasar pada Swift Boots yaitu dapat memberikan peningkatan terhadap Kecepatan Serangan atau Attack Speed hingga +15%. Hero dari golongan Marksman terkenal memiliki kapasitas melakukan serangan secara cepat.

Sehingga penambahan efek sepatu Swift Boots akan semakin menambah keganasannya dalam membabat lawan. Selain Kecepatan Serangan, Swift Boots juga dapat memberikan tambahan Kecepatan Gerakan (speed movement) hingga +40 poin.

Dengan memakai efek sepatu satu ini, ia bisa bergerak lebih lincah dan menyerang dengan leluasa berkat peningkatan kecepatannya. Swift Boots akan memberikan performa savage ketika digunakan pada fase late game.

Build Karrie Endless Battle

build Karrie

Penambahan item attack adalah hal wajib untuk memperkuat serangan terhadap musuh sehingga bisa bertahan sampai keluar menjadi pemenang. Nah, Endless Battle adalah item attack yang sangat ciamik untuk hero Karrie.

Tidak tanggung-tanggung, tambahan stat yang diberikan oleh efek satu ini sangat banyak. Yakni meliputi Serangan Fisik, Mana Regen, HP, Kecepatan Gerakan, Cooldown Reduction, serta Lifesteal. Banyaknya tambahan stat tentunya damagenya lebih tinggi.

Jika mengoleksi Endless Battle, pemain akan mendapatkan tambahan Serangan Fisik hingga +65 poin. Angka ini tentunya dapat mendukung serangan kepada lawan lebih mematikan. Selain itu, tambahan +25 poin Mana Regen juga diberikan.

Kecepatan Gerakan bisa bertambah sampai 5%, Cooldown Reduction bertambah 10%, serta tambahan Lifesteal hingga angka 15%. Tenang dulu karena ini baru status dasar saja. Karena masih ada fungsi pasif skill yang tidak kalah savage.

Build Karrie satu ini memiliki pasif skill Divine Justice. Yang mana ini berarti setelah melakukan basic attack berikutnya pemain akan memperoleh tambahan physical damage sampai 85%.

Pasif lainnya pada item ini yaitu memberikan tambahan kecepatan gerakan sampai 15% sehingga menghasilkan movement lebih lincah, gesit, dan juga cepat. Endless Battle memang sangat direkomendasikan untuk tokoh Marksman.

Selain Karrie, hero yang juga akan menunjukkan kekuatan damage tinggi antara lain Hanabi, Clint. Untuk menghasilkan performa permainan yang maksimal dan mematikan, Anda bisa mengkombinasikannya dengan build item attack maupun defense.

Build Karrie Windtalker

build Karrie
Build Karrie

Menjadikan hero satu ini semakin mematikan bagi musuh perlu menambahkan beberapa item lainnya. Nah, Windtalker adalah pilihan sempurna untuk mencapai hal tersebut. Windtalker termasuk golongan efek serangan (attack).

Windtalker biasanya cocok digunakan pada hero marksman, fighter, dan juga assasin dimana ketiganya termasuk hero physical. Fungsi unggulan pada build item satu ini adalah mensupport kecepatan serangan serta critical chance.

Windtalker memberikan tambahan stat Attack Speed mencapai +40%. Tambahan ini sangat penting bagi Karrie agar dapat membunuh musuhnya dengan kecepatan mumpuni. Windtalker juga mendukung peningkatan mobilitas.

Ini berkat adanya tambahan Movement Speed hingga +20 poin. Sedangkan untuk critical chance-nya bertambah sampai 10%. Penambahan critical chance tersebut dengan demikian juga meningkatkan keluarnya critical damage.

Kombinasi antara Windtalker dengan item yang memberikan ekstra critical damage seperti Berserker’s Fury nantinya bisa membuat kekuatannya dalam membasmi lawan semakin mematikan. Maka Anda perlu memikirkan membeli build Karrie ini.

Setelah membahas status dasarnya, Anda juga perlu mengetahui apa saja pasif skillnya karena tidak kalah menarik. Windtalker memiliki dua pasif skill yaitu typhoon dan active. Pasif typhoon bisa memberikan magic attach hingga 100.

Magic attack tersebut diberikan tiap 3,5 detik dimana basic attack akan melakukan serangan terhadap 3 musuh secara bersamaan. Sementara cooldown reduction nya akan aktif bekerja jika ada penambahan critical chance.

Sedangkan pasif kedua yang dimiliki Windtalker akan aktif apabila pasif pertamanya telah dipakai. Wujudnya yaitu memberikan penambahan movement speed hingga 5%. Meski begitu, durasi efek pasif kedua ini masih belum jelas.

Build Karrie Thunder Belt

build Karrie
Build Karrie

Ini merupakan item defense yang mampu membuat Karrie sulit dikalahkan khususnya di fase late game. Meskipun Thunder Belt banyak dipakai oleh hero fighter atau tank, namun Anda perlu mengoleksinya.

Status dasar item Thunder Belt ini akan memberikan tambahan HP kepada Karrie yakni sebesar +800 HP. Dengan penambahan ini, hero marksman tersebut lebih tebal dan sulit untuk dikalahkan lawan.

Selain tambahan HP, Thunder Belt juga memberikan tambahan Mana Regen, Cooldown Reduction, serta Pertahanan fisik. Tambahan physical defensenya mencapai +40 poin. Sehingga membuat lawan kesulitan saat menyerangnya.

Akan tetapi perlu diperhatikan jika tambahan Mana Regen tidak terlalu tinggi, melainkan hanya +30. Untuk menghasilkan performa lebih kuat lagi, ada baiknya Anda mengkombinasikan dengan build item lainnya.

Sementara pasif build Karrie satu ini adalah Thunderbolt, yang mana menjadikan serangan dasar atau basic attack Anda akan mampu memberikan true damage. Musuh-musuh di sekitarnya juga akan slow motion 1,5 detik.

Mengenal Cerita dari Hero Karrie

Karrie adalah hero marksman yang cukup mengundang perhatian. Kisahnya juga cukup menarik sehingga perlu Anda ketahui hingga tuntas. Karried dinarasikan sebagai bagian dari ras Yasson yang merupakan masyarakat kerajaan Alaghat.

Karrie adalah gadis Yasson yang kemampuannya di atas rata-rata sehingga dijadikan sebagai pemimpin. Akan tetapi kerana kesombongannya ia kemudian menjelma jadi pembunuh yang menghabisi siapa saja dengan membabi buta.

Karena sikap arogannya tersebut, justru kelompok ras nya meninggalkan dia ketika mengalami luka berat dalam pertempuran. Namun seseorang dari ras berbeda mau memberinya pertolongan dan kembali menemukan jati diri aslinya.

Ia tidak tahu bahwa kerajaan Alaghat dimana ia berasal telah hancur. Akhirnya Karrie ingin membayar kesalahannya dengan cara berpetualang ke Land of Dawn dan berniat menemukan kembali jati diri aslinya.

Baca Juga : Pilihan Senjata PUBG Terbaik Dengan Spesifikasi Lengkap

Karrie bisa menjadi hero andalan Anda ketika bermain Mobile Legends. Namun untuk menghasilkan kemenangan Anda perlu menggunakan item-item paling sakit. Dengan build Karrie tersakit, Anda akan susah dikalahkan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *