Inilah Game Offline Android Terbaik yang Layak Dicoba

4 min read

Inilah Game Offline Android Terbaik yang Layak Dicoba

Perkembangan teknologi memang tidak bisa dibendung lagi, apalagi saat ini banyak permainan game yang canggih dengan visual memukau di smartphone android. Umumnya terdapat dua jenis game android yang bisa sobat temukan, yaitu permainan yang dimainkan secara daring dengan jaringan internet atau game online android dan permainan tanpa jaringan internet atau game offline. Banyak game online dan game offline android terbaik yang bisa sobat mainkan.

Baca Juga: Rekomendasi App Edit Foto Menarik di Smartphone, Hasil Kece!

Untuk game online dianggap lebih seru oleh pecinta game karena tantangan yang diberikan lebih menarik, apalagi pemain juga bisa bertemu dengan pemain lain untuk saling mengadu kekuatan atau ketangkasan. Berbeda dengan permainan offline, dimana sobat hanya bermain melawan server untuk melanjutkan ke level berikutnya.

Meskipun tidak dimainkan dengan model daring atau online, ada banyak tipe permainan offline menarik yang bisa sobat coba mainkan. Permainan tersebut bisa dimainkan di ponsel Android, jenis ponsel yang banyak dipakai oleh masyarakat saat ini. Apabila sobat tertarik untuk bermain permainan offline, berikut adalah game offline android terbaik yang layak dicoba.

Game Offline Android Terbaik

1. Minecraft

Minecraft - Game Offline

Permainan pertama yang bisa sobat pilih adalah Minecraft, permainan dengan genre sandbox ini memang cukup menarik. Tidak hanya anak-anak, game ini juga banyak dimainkan oleh orang dewasa karena konsepnya yang berbeda dengan game android pada umumnya.

Kelebihan Minecraft

Hal yang menarik dari permainan ini adalah Minecraft memiliki beberapa mode yang bisa disesuaikan dengan keinginan pemain. Untuk sobat yang suka petualangan, mode survival bisa menjadi pilihan, sedangkan sobat yang suka permainan santai bisa mencoba mode regular untuk berkreasi dengan fitur menarik yang ada didalamnya.

Permainan Minecraft bisa dimainkan secara offline atau tanpa jaringan internet, namun Minecraft juga bisa dimainkan secara online untuk memudahkan sobat bertemu dengan pemain lain. Tidak hanya di platform Android, sobat juga bisa memainkan permainan ini di platform desktop maupun iOS.

2. Asphalt 8

Asphalt 8 - Game Offline

Game offline android selanjutnya adalah Asphalt 8. Game ini bergenre racing atau balap. Game yang cukup menarik karena memiliki fitur anti gravitasi yang membuat mobil yang dipakai bisa terbang maupun melompat dengan jarak yang jauh. Pemain juga bebas berkreasi untuk memodifikasi berbagai mobil yang ingin digunakan untuk bermain balapan.

Kelebihan Asphalt 8

Perkembangan dan update permainan ini cukup baik, sobat bisa memainkannya secara offline untuk bermain melawan server. Namun jika ingin lebih seru, sobat bisa bermain menggunakan jaringan internet dan melawan pemain online yang lain. Mainkan game ini, dijamin sobat akan ketagihan karena Asphalt 8 memiliki fitur yang menarik.

Sobat bisa mencoba berbagai senjata sebagai pelengkap dari mobil yang kamu miliki. Permainan ini tentu bisa dimainkan secara gratis, namun sebagai tambahan senjata dan keseruan bermain sobat bisa membeli berbagai peralatan tambahan yang tersedia di dalamnya. Namun untuk memenangkan permainan, sobat tidak harus melakukan pembelian item.

3. Badland

Badland - Game Offline

Badland adalah game offline android yang memiliki gameplay permainan terbaik di perangkat mobile. Tidak hanya memberikan visual yang baik, Badland juga memberikan efek artistik yang menarik dan tidak ditemukan di tipe permainan serupa. Dengan genre petualangan dan aksi, sobat akan dibawa ke ruang bermain yang tidak hanya menyenangkan, namun juga seru.

Kelebihan Badland

Untuk memainkan permainan ini di Android, sobat bisa mengunduh game Badland lewat platform resmi Google Play Store. Untuk platform Android, sobat tidak perlu khawatir mengenai harga game tersebut karena game ini bisa dimainkan secara gratis. Sedangkan untuk platform iOS, sobat harus membayar biaya sebesar 5 ribu rupiah.

Konsep dari permainan ini sederhana, sobat hanya perlu menemukan apa yang salah dari tempat tinggal sobat yang terletak di dekat hutan. Makin tinggi level yang sobat mainkan, maka akan semakin kompleks pula teka teki yang perlu sobat pecahkan. 

4. Shadow Fight 2

Shadow Fight 2 - Game Offline

Sobat yang menyukai permainan tipe battle fighting wajib untuk mencoba Shadow Fight 2. Game offline android ini siap menemani hari sobat menjadi lebih menyenangkan. Permainan ini memiliki gaya bertarung yang unik, menarik, dan terkesan real untuk seri permainan battle pada umumnya.

Kelebihan Shadow Fight 2

Karakter yang digunakan cukup menarik dengan warna hitam dan putih, sehingga memberikan kesan surreal yang tidak bisa sobat temukan di media lain. Untuk teknis bermain, sobat bisa memainkan permainan ini dengan pertarungan satu lawan satu untuk memenangkan permainan. Untuk memenangkan permainan, ada banyak model gaya bertarung yang bisa sobat pilih.

Agar bisa memenangkan permainan dengan lebih mudah, sobat bisa menambah senjata ketika bermain dan bertarung. Permainan ini tidak hanya bisa dimainkan di platform Android, namun juga bisa dimainkan di platform iOS. Keduanya memang bisa dimainkan secara gratis, namun sobat tetap bisa melakukan pembelian di dalam aplikasi untuk item pendukung permainan.

5. Infinity Loop

Infinity Loop - Game Offline

Ingin game offline android yang berbeda dengan genre pada umumnya? Infinity Loop jadi  pilihan yang direkomendasikan. Permainan ini bisa sobat mainkan secara gratis, sehingga tidak membutuhkan budget tambahan untuk memainkannya. Game dengan genre puzzle ini cukup menarik karena level yang disediakan cukup banyak.

Kelebihan Infinity Loop

Gameplay yang ditawarkan cukup sederhana, sobat harus menghubungkan tiap garis lengkung yang ada di permukaan layar. Nantinya garis tersebut akan membentuk sesuatu yang unik sebagai hasil dari berbagai garis yang telah disatukan. Jika sobat merasa layarnya terlalu terang, tersedia mode gelap yang membuat pemain lebih betah bermain.

Game ini cocok untuk sobat yang mencari permainan dengan tipe yang santai tidak membutuhkan banyak tenaga dan pikiran, Infinity Loop layak untuk dicoba. Meskipun sederhana, Infinity Loop menjadi game yang tepat untuk mengasah kemampuan otak.

6. Subway Surfers

Subway Surfers - Game Offline

Running endless belakangan ini turut berperan penting dalam berbagai genre game yang ada di platform Android. Salah satu game terbaik dengan genre ini adalah Subway Surfers. Game ini memiliki ciri khas atau model khas, yakni pemain harus berlari untuk menghindar dari tangkapan polisi. Sembari berlari, sobat harus mengambil berbagai koin dan item untuk mempermudah pelarian.

Kelebihan Subway Surfers

Game offline android ini tentu bisa dimainkan secara offline, namun juga bisa dimainkan secara daring atau online untuk sobat yang suka bertanding melawan pemain lain secara online. Semakin lama sobat berlari, semakin banyak pula rintangan yang didapatkan. Selain itu, laju layar akan semakin cepat membuat sobat harus berkonsentrasi dengan penuh. 

Pemain tidak akan mendapatkan item atau naik level selama bermain permainan ini, sobat hanya perlu berlari sejauh mungkin dan mengumpulkan berbagai koin. Meski terkesan sederhana, sobat bisa memainkan permainan ini dengan gratis, bahkan tanpa ada batasan atau pembelian di dalam aplikasi karena konsepnya yang sederhana.

7. The End of The World

The End of The World - Game Offline

Jika ingin bermain permainan yang lebih kalem, sobat bisa mencoba game The End of The World. Permainan ini berkisah tentang seorang pria yang baru saja ditinggal oleh orang yang dicintai. Alur permainan akan berjalan dengan lambat dan sebagai pemain sobat akan merasakan keputusasaan yang dimiliki oleh tokoh utama permainan.

Kelebihan The End of The World

Hal yang menarik dari game offline android ini adalah sobat harus menjalani berbagai hari dengan tegar. Meskipun hari yang sobat lalui memang berat, terkesan suram dengan tampilan game sederhana dan tidak membutuhkan banyak pikiran, game ini tetap seru untuk dimainkan.

Dengan gameplay dan grafis yang sedikit gelap, sobat akan merasakan bahwa dunia memang akan benar berakhir atau hancur jika orang yang sobat cintai telah tiada. Untuk mendapatkan pengalaman penuh memainkan permainan ini, sobat bisa mengunduh gamenya di platform Android secara gratis.

Masih banyak permainan tipe offline yang bisa sobat temukan di platform Play Store, untuk mencarinya juga cukup sederhana. Sobat hanya perlu membuka aplikasi tersebut, kemudian memilih genre permainan offline agar sistem Play Store bisa menemukan game yang sobat inginkan.

Jika masih kesulitan, sobat bisa membaca deskripsi jenis game yang ada di bawah judul game yang sudah kamu pilih. Sobat akan mengetahui apakah permainan tersebut bisa dimainkan secara offline atau tidak. Umumnya banyak permainan di platform Android yang bisa dimainkan secara online dan offline.

Baca Juga: Cara Optimalisasi Penggunaan Canva dengan APK Mod

Itulah berbagai rekomendasi game offline android terbaik yang bisa dicoba. Semoga dengan informasi ini, sobat tidak merasa kebingungan lagi untuk memilih game yang tepat sesuai keinginan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *