Berikut Ini 10 Game dengan Budget Produksi Termahal

5 min read

game dengan budget produksi termahal

Tidak kalah seperti pembuatan film, ternyata banyak juga game dengan budget produksi termahal. Bahkan, beberapa game memiliki biaya produksi yang melebihi biaya pembuatan film Hollywood.

Baca juga: 5 Cara Menjaga FPS Stabil di Game dengan Mudah

Tapi sayangnya, tidak semua game termahal tersebut sukses dipasaran. Hal ini memang sudah biasa dalam dunia bisnis. Mungkin banyak diantara Anda yang penasaran, kenapa pembuatan game bisa semahal itu.

Biasanya, game yang rumit dan memiliki biaya produksi tinggi. Hal ini dikarenakan developer memerlukan teknologi canggih dan tools mahal untuk membuat game tersebut. 

Belum lagi tenaga ahli yang mengerjakannya juga dibayar dengan harga fantastis. Sebab, mereka harus mengerjakan game lebih detail dan sesuai dengan ekspektasi.

Anda bisa melihat sendiri game dengan budget produksi termahal memiliki kualitas tidak main-main. Terutama dari segi grafis dan audio yang sangat detail. Selain itu, permainan tersebut juga memiliki gameplay menarik.

Sebenarnya, hingga saat ini sudah banyak game yang menelan biaya produksi besar. Tapi, pada pembahasan kali ini kami akan membahas sepuluh game yang paling mahal di antara game lainnya.

10 Game dengan Budget Produksi Termahal

Biaya yang diperlukan untuk membuat sebuah game berkualitas memang tidak murah. Oleh sebab itu, banyak permainan berbayar dan untuk membelinya Anda harus merogoh kocek dalam-dalam.

Meski demikian, tetap banyak gamers yang rela membelinya. Apa lagi jika game tersebut eksklusif dan hanya bisa dimainkan pada media tertentu seperti Play Station atau Xbox.

Di antara banyaknya game dengan biaya produksi besar, berikut ini yang termahal di antara semua game tersebut:

  • Halo Infinite Rp 7 Triliun

    Berikut Ini 10 Game dengan Budget Produksi Termahal_Halo Infinite Rp 7 Triliun
    Berikut Ini 10 Game dengan Budget Produksi Termahal_Halo Infinite Rp 7 Triliun

Halo Infinite menjadi game dengan budget produksi termahal abad ini yang menghabiskan $500 juta atau setara dengan Rp7 triliun. Mahalnya biaya produksi game ini karena menggunakan format open world.

Format open world sendiri adalah sebuah dunia virtual yang memungkinkan pemainnya menjelajahi banyak tujuan secara bebas. Dengan format ini sensasi dunia virtual menjadi lebih bebas.

Sehingga, pemain bisa lebih menjiwai perannya dalam game tersebut. Misalnya, pemain bisa berinteraksi secara bebas dengan gamers lain tanpa batasan. Hal ini tentunya didukung dengan berbagai fitur canggih. 

Selain karena formatnya, detail game Halo Infinite juga sangat mengagumkan. Mulai dari grafisnya yang halus hingga gameplay menarik. Tidak heran jika menjadi game dengan budget produksi termahal. 

Halo infinite sendiri merupakan seri keenam dari Halo yang diproduksi oleh Rockstar. Anda bisa memainkannya game ini secara eksklusif di Xbox One dan PC.

  • Star Citizen Rp3,6 Triliun

    Berikut Ini 10 Game dengan Budget Produksi Termahal_Star Citizen Rp3,6 Triliun
    Berikut Ini 10 Game dengan Budget Produksi Termahal_Star Citizen Rp3,6 Triliun

Star Citizen merupakan game simulasi di luar angkasa yang termasuk ke dalam proyek crowdfunded. Bahkan, masuk ke dalam proyek game termahal yang menelan biaya produksi $249 juta atau setara dengan Rp3,6 triliun.

Game ini diprakarsai Chris Robert dan diterbitkan oleh Cloud Imperium. Peluncuran game ini dilakukan pada tahun 2014 lalu. Untungnya, Star Citizen menjadi salah satu game paling diminati sepanjang sejarah.

Game dengan budget produksi termahal ini sudah berhasil meraup keuntungan sebesar Rp3,5 triliun. Berbicara mengenai kualitas, tentunya game ini memiliki kualitas yang sangat baik.

Chris Robert yang memegang kendali produksi memiliki sifat perfeksionis. Sehingga, game benar-benar harus sempurna. Hal ini juga yang membuat proses produksi cukup lambat hingga memakan waktu 17 bulan.

  • Red Dead Redemption 2 Rp 3 Triliun

    Berikut Ini 10 Game dengan Budget Produksi Termahal_Red Dead Redemption 2 Rp 3 Triliun
    Berikut Ini 10 Game dengan Budget Produksi Termahal_Red Dead Redemption 2 Rp 3 Triliun

Red Dead Redemption 2 merupakan game simulasi open world yang dirilis oleh Rockstar Games. Dalam proses produksinya, perusahaan pengembang membutuhkan dana sebesar $240 juta atau Rp3 triliun.

Game ini pertama kali dirilis pada tahun 2018 dengan sambutan yang cukup baik di kalangan gamers. Bahkan, banyak kalangan yang menunggu dan antusias memainkan game dengan budget produksi termahal ini.

Dalam game ini pemain akan mendapatkan game kualitas tinggi dengan pace permainan lambat dan cerita panjang. Kualitas grafis yang mengagumkan dan gameplay unik menjadi salah satu daya tariknya.

Bahkan, kualitas grafis pada permainan ini terlalu realistis. Jadi, tidak heran jika biaya produksi yang dikeluarkan sangat mahal. Tapi, biaya produksi tersebut sudah menghasilkan keuntungan yang cukup besar pula.

  • Star Wars: The Old Republic Rp2,8 Triliun

    Berikut Ini 10 Game dengan Budget Produksi Termahal_Star Wars: The Old Republic Rp2,8 Triliun
    Berikut Ini 10 Game dengan Budget Produksi Termahal_Star Wars: The Old Republic Rp2,8 Triliun

Star Wars: The Old Republic merupakan game MMORPG yang memakan biaya produksi termahal sepanjang sejarah. Sebab, permainan ini menghabiskan $200 juta atau sekitar Rp2,8 triliun.

Game dengan budget produksi termahal diproduksi oleh BioWare Austin yang dirilis pada tahun 2011 untuk Steam. Dilihat dari segi kualitas game, sekuel Star Wars ini memiliki kualitas mengagumkan.

Nuansa RPG (Role Play Game) yang ditawarkan sangat segar. Selain itu, hal menarik dari game ini adalah pemain tidak ditekankan untuk memburu monster sebanyak mungkin agar bisa naik level.

Tapi, pemain harus mengikuti quest yang diberikan untuk naik level, mendapatkan uang, atau gear. Hal ini akan membuat pemain lebih mudah untuk naik level dalam waktu relatif singkat.

  • Cyberpunk 2077 Rp2,4 Triliun

    Berikut Ini 10 Game dengan Budget Produksi Termahal_Cyberpunk 2077 Rp2,4 Triliun
    Berikut Ini 10 Game dengan Budget Produksi Termahal_Cyberpunk 2077 Rp2,4 Triliun

Cyberpunk 2077 merupakan game open world yang cukup populer di berbagai kalangan. Game yang dikembangkan oleh CD Project dan memakan waktu hingga 7 tahun ini memerlukan biaya produksi besar.

Total biaya produksi yang dikeluarkan oleh perusahaan pengembang ditaksir mencapai $174 juta, jika dirupiahkan menjadi Rp2 triliun. Tidak heran jika Cyberpunk menjadi game dengan budget produksi termahal. 

Game ini berlatar di kota Night City yang merupakan kota indah futuristik tapi nyatanya menyimpan kebusukan. Mulai dari korupsi, kemiskinan, hingga tingginya tingkat kriminalitas.

Peran pemain dalam game ini adalah sebagai V yang berprofesi sebagai prajurit bayaran. Dalam menjalankan aksinya, pemain harus berhasil mengumpulkan kekayaan dan popularitas sebagai legenda Night City.

  • Max Payne 3 Rp2,1 Triliun

    Berikut Ini 10 Game dengan Budget Produksi Termahal_Max Payne 3 Rp2,1 Triliun
    Berikut Ini 10 Game dengan Budget Produksi Termahal_Max Payne 3 Rp2,1 Triliun

Max Payne awalnya dikembangkan oleh Remedy Entertainment, namun sudah ditinggalkan. Kemudian pada tahun 2012, Rockstar Games mengambil alih sekuel games tersebut dan ternyata berhasil.

Max Payne 3 berhasil menjadi permainan aksi dengan grafis memukau dan gameplay menarik. Bahkan masuk dalam jajaran game dengan budget produksi termahal di dunia.

Pada sekuel ini, masih menceritakan tentang kehidupan Max. Tampilan karakter tersebut tidak banyak berubah, hanya saja terlihat lebih murung dan sinis. Di Max Payne 3 juga menceritakan babak baru kehidupan Max.

Karena game ini sangat mengesankan, maka tidak heran jika ratingnya juga sangat baik. Di Metacritic, Max Payne 3 mendapatkan rating 87. Sedangkan di IGN, ratingnya adalah 9.

  • GTA V Rp1,9 Triliun

    Berikut Ini 10 Game dengan Budget Produksi Termahal_GTA V Rp1,9 Triliun
    Berikut Ini 10 Game dengan Budget Produksi Termahal_GTA V Rp1,9 Triliun

Lagi-lagi permainan besutan Rockstar Games masuk ke dalam kategori termahal. Untuk memproduksi GTA V, Rockstar memerlukan biaya sebesar $137 juta atau setara dengan Rp1,9 triliun.

Game dengan budget produksi termahal ini dirilis pada tahun 2013 dan masih sangat populer hingga saat ini. Bahkan banyak gamers yang menjadikannya sebagai game andalan sepanjang masa.

Hal ini tentunya dipengaruhi oleh gameplay yang seru dan menyenangkan. GTA V juga dikenal sebagai game dengan grafis spektakuler dan sangat detail. Tidak heran jika produksinya mahal.

  • Shadow of the Tomb Rp 1,8 Triliun

    Berikut Ini 10 Game dengan Budget Produksi Termahal_Shadow of the Tomb Rp 1,8 Triliun
    Berikut Ini 10 Game dengan Budget Produksi Termahal_Shadow of the Tomb Rp 1,8 Triliun

Shadow of the Tomb merupakan game aksi petualangan yang sangat seru. Biaya yang dikeluarkan oleh Square Enix selaku pengembangnya tidak sedikit. Sebab, perusahaan harus mengeluarkan Rp1,8 triliun.

Sayangnya, waktu perilisan game ini bertepatan dengan perilisan game Spider-Man. Hal ini membuat Shadow of the Tomb kurang diperhitungkan di pasaran. 

Square Enix juga harus mengeluarkan biaya mahal untuk pemasaran. Bahkan, dikabarkan uang yang dikeluarkan perusahaan untuk pemasaran game dengan budget produksi termahal tersebut mencapai Rp 489 miliar.

  • Dead Space Rp1,7 Triliun

    Berikut Ini 10 Game dengan Budget Produksi Termahal_Dead Space Rp1,7 Triliun
    Berikut Ini 10 Game dengan Budget Produksi Termahal_Dead Space Rp1,7 Triliun

Dead Space merupakan sekuel pertama yang dikembangkan oleh Electronic Arts (EA). Dalam proses produksinya, perusahaan memerlukan biaya sebesar $120 juta atau Rp1,7 triliun.

Dead Space merupakan game survival horor yang cukup populer di pasaran. Bahkan, game ini sudah memiliki 3 sekuel yang terbilang sukses. Hanya saja, untuk sekuel keempatnya mungkin hanya angan-angan.

Sebab, EA sudah menutup studio Visceral Game yang mengembangkan game tersebut. Tidak hanya itu, game ini juga sudah ditinggalkan oleh orang penting di balik layarnya.

  •  Deadpool Rp1,4 Triliun

    Berikut Ini 10 Game dengan Budget Produksi Termahal_ Deadpool Rp1,4 Triliun
    Berikut Ini 10 Game dengan Budget Produksi Termahal_ Deadpool Rp1,4 Triliun

Game dengan budget produksi termahal berikutnya adalah Deadpool yang sudah menghabiskan biaya Rp1,4 triliun. Game ini dirilis pada tahun 2013 oleh Activision.

Plot ceritanya cukup menarik karena ada berbagai aksi dan humor ala Antihero satu ini. Sayangnya, permainan ini kurang diminati di pasaran. Bahkan, setelah 6 bulan rilis Deadpool langsung ditarik dari pasaran.

Alasan penarikannya sendiri bukan hanya karena kurang laku, tapi juga karena masa lisensinya yang sudah habis. Selain harus merelakan Deadpool, Activision juga harus merelakan game dari karakter Marvel lainnya.

Baca juga: 10 Game Horor Terbaru yang Tidak Boleh Dilewatkan

Dalam proses produksinya, game memang menelan banyak budget. Tapi, ada beberapa game dengan budget produksi termahal di antara game lainnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *