Aplikasi Facebook Lite Simpel dan Hemat

4 min read

Aplikasi Facebook Lite Simpel dan Hemat

Sejak diluncurkan pertama kali di tahun 2015, aplikasi Facebook Lite telah diunduh lebih dari 1 milyar orang di dunia. Dari penamaannya, yaitu lite menggambarkan bahwa aplikasi ini lebih ringan dibandingkan Facebook.

Di zaman sekarang, biasanya setiap orang pasti memiliki gawai. Namun, kemampuan gawai dalam menjalankan aplikasi berbeda-beda tergantung dengan spesifikasi gawai tersebut.

Baca juga : 5 Aplikasi Medsos yang Tidak Laku Sampai Sekarang

Aplikasi Facebook Lite hadir bagi mereka yang spesifikasi smartphone nya berada di level menengah ke bawah.

RAM yang kecil, kapasitas penyimpanan kecil, dan prosesor yang tidak terlalu kencang menjadi suatu hal yang tidak lagi dipermasalahkan jika menggunakan aplikasi ini. Selain itu, Facebook Lite juga dihadirkan bagi mereka yang ingin menghemat kuota internetnya.

Karena, jika dibandingkan dengan penggunaan di aplikasi Facebook biasa, penggunaan data pada Facebook lite sangat kecil. Apalagi jika kalian menggunakan aplikasi Facebook dalam waktu yang lama, hal ini cukup menguras kuota internet kalian.

Selain hemat data, aplikasi Facebook Lite ini juga dapat beroperasi di jaringan 2G. Sehingga jika sedang berada di daerah yang tidak menyediakan jaringan yang mumpuni, kalian masih bisa mengakses Facebook

Pada artikel ini, kita akan memberikan informasi mengenai aplikasi ini. Dari mulai perbedaannya dengan Facebook biasa sampai kelebihan dan kekurangannya. Berikut informasi yang berkaitan dengan Facebook Lite

Perbedaan Aplikasi Facebook Lite dengan Facebook Biasa

Perbedaan Aplikasi Facebook Lite dengan Facebook Biasa
Perbedaan Aplikasi Facebook Lite dengan Facebook Biasa

Tentunya, pihak Facebook yang dinaungi oleh Meta bukan tanpa maksud merilis aplikasi Facebook Lite ini. Dihadirkannya aplikasi ini ditujukan agar semua kalangan dapat mengakses Facebook dalam segala kondisi. 

Sehingga diluncurkannya aplikasi ini bukan untuk menyaingi aplikasi Facebook biasa. Dengan konsep lite yang dibawa, terdapat beberapa perbedaan antara aplikasi Facebook Lite dengan Facebook biasa. Perbedaan tersebut diantaranya adalah:

  • Tampilan

Tidak seperti aplikasi Facebook biasa, Facebook Lite menggunakan tampilan antarmuka (UI) yang lebih sederhana. 

Minim efek dan animasi sehingga gawai yang memiliki spesifikasi rendah pun dapat menjalankan aplikasi ini.

Walaupun tampilan lebih sederhana. Facebook Lite ini masih menyajikan beberapa fitur vital yang ada di Facebook dan secara fungsi masih bisa digunakan seperti halnya aplikasi Facebook biasa.

  • Ukuran

Tampilan yang sederhana berdampak ke ukuran aplikasi Facebook Lite yang juga tidak terlalu besar. Jika dari kalian mempunyai permasalahan di kapasitas penyimpanan yang kecil, Facebook Lite isa menjadi pilihan karena aplikasi ini hanya membutuhkan 10 MB untuk beroperasi.

Ukuran ini sangat terlampau jauh jika dibandingkan dengan aplikasi Facebook biasa yang ukurannya dapat mencapai lebih dari 200 MB.

  • Penggunaan Data Internet

Jika di aplikasi Facebook biasa hanya bisa optimal jika menggunakan jaringan 4G ke atas, maka Facebook Lite ini dapat berjalan di jaringan 2G. 

Selain itu, aplikasi ini tidak akan melakukan download secara otomatis di feed beranda Sehingga, menggunakan aplikasi Facebook Lite tidak akan menguras kuota.

  • Unduhan Gambar

Para pengguna Facebook Lite dapat mengunduh gambar lebih cepat karena resolusi yang ditampilkan sudah diturunkan.

Karena dari tujuannya adalah agar pengguna tetap bisa menggunakan Facebook dimana saja dan dalam kondisi apapun. Kalian masih bisa mendownload gambar ketika berada di wilayah yang minim jaringan internet.

Ketahui Keunggulan Aplikasi Facebook Lite

Walaupun memiliki beberapa perbedaan antara Facebook Lite dan Facebook biasa, bukan berarti di aplikasi ini semua fitur dan fungsi nya jadi tidak seperti Facebook biasa. 

Terdapat beberapa keunggulan yang diberikan jika menggunakan aplikasi Facebook Lite ini, diantaranya adalah:

  • Ramah untuk Android Lawas

Sebagian masyarakat kita termasuk terkadang orang tua kita, mengganti gawainya ketika benar-benar sudah rusak dan tidak bisa dipakai lagi. Hal ini menyebabkan masih banyak masyarakat Indonesia yang memiliki gawai lawas.

Karena gawai yang sudah berumur, otomatis spesifikasi pun terkadang sudah tidak mumpuni jika menggunakan Facebook biasa. 

Namun, jangan khawatir karena Facebook lite yang ringan ini tidak akan membuat gawai kalian menjadi lag saat membukanya. Bahkan, aplikasi ini hanya sedikit menggunakan kapasitas penyimpanan kalian.

  • Hemat Data Internet

Halaman antarmuka Facebook tidak akan menampilkan video dan foto secara otomatis sehingga Facebook Lite tidak akan mengunduh foto kecuali jika kita memintanya. Selain itu, resolusi gambar yang dapat di download bukan resolusi yang tinggi.

Sehingga, aplikasi Facebook Lite ini hanya menguras sedikit kuota dibanding dengan Facebook biasa. Jadi, kalian tidak perlu khawatir untuk kehabisan kuota ketika sedang berselancar di dunia maya. 

  • Bisa Diakses Semua Jaringan

Keunggulan selanjutnya adalah dapat diakses di semua jaringan yaitu 2G, 3G, 4G, dan 5G. Sehingga, bagi kalian yang tinggal di daerah minim jaringan, tidak perlu khawatir. Kalian bisa langsung mengunduh aplikasi ini di Google Play dan App Store.

Apa Saja Kekurangan Facebook Lite?

Selain beberapa kelebihan diatas, tentunya aplikasi ini juga memiliki beberapa kekurangan. Kekurangan tersebut adalah:

  • Minim Fitur

Tampilan yang sederhana dan ukurannya yang lebih kecil membuat aplikasi ini memiliki fitur yang tidak selengkap Facebook biasa.

Tidak bisa dipungkiri terdapat pihak Facebook memotong sebagian fitur-fitur yang tersedia di Facebook biasa. 

Untuk fitur-fitur yang absen di antaranya adalah streaming dan story. Absennya fitur ini bertujuan agar aplikasi ini menjadi ringan dan dapat digunakan oleh semua kalangan.

  • Kualitas Gambar Menurun

Penggunaan jaringan data yang minim dan dapat diakses di 2G berdampak pada resolusi gambar yang menurun. Hal ini terkadang membuat mata tidak nyaman jika melihat gambar yang sedikit buram.

Selain itu, hal ini dipengaruhi oleh proses load yang cepat. Sehingga ketika kalian ingin mengunduh gambar dan mengupload gambar melalui Facebook Lite, gambar yang dihasilkan tidak akan sebagus di aplikasi Facebook biasa.

  • Tidak Load Otomatis

Walaupun di aplikasi ini proses load nya cepat, tetapi seluruh konten yang ditampilkan disini tidak selalu ditampilkan secara otomatis. 

Hal ini agar aplikasi ini tidak menggunakan banyak kapasitas penyimpanan di gawai pengguna. Selain itu, agar data yang dipakai menjadi lebih sedikit.

Permasalahan Facebook Lite Tidak Bisa Dibuka

Permasalahan Facebook Lite Tidak Bisa Dibuka
Permasalahan Facebook Lite Tidak Bisa Dibuka

Walaupun aplikasi ini dapat dijalankan di semua gawai. Namun, masih terdapat beberapa permasalahan yang ditemukan. Permasalahan tersebut biasanya adalah aplikasi yang tidak bisa dibuka, error, atau terjadi masalah.

Namun jangan khawatir, kita akan memberikan solusi jika Facebook kalian mengalami error atau tidak bisa dibuka. Langkah-langkah yang dapat kalian lakukan adalah sebagai berikut.

  • Menghapus Data Cache

Langkah pertama adalah menghapus data dan cache di aplikasi Facebook Lite. Aplikasi yang digunakan dalam jangka waktu yang lama akan meninggalkan data dan cache yang semakin besar. 

Kalian dapat menghapus data dan cache dengan cara masuk ke menu pengaturan lalu pilih Facebook Lite. Kemudian, pilih hapus data/cache dan selesai. Dengan menghapus cache, kalian sudah meringankan aplikasi ini sehingga meminimalisir terjadinya error.

  • Paksa Berhenti Aplikasi

Beberapa aplikasi mengalami error karena dibuka dengan cara yang salah. Untuk mengatasi hal tersebut, kalian bisa menghentikan secara paksa aplikasi ini ketika sedang terjadi error.

Untuk mengatasi dengan cara paksa berhenti dapat dilakukan dengan cara masuk ke pengaturan HP. Setelah itu, masuk ke pengaturan aplikasi dan cari Facebook Lite. Selanjutnya, akan ada pilihan paksa berhenti, lalu pilih.

  • Update Versi Terbaru 

Masalah selanjutnya terjadi jika aplikasi yang digunakan masih merupakan versi yang lama. Hal ini disebabkan pada versi yang lama biasanya masih terdapat bug atau masalah-masalah yang belum diperbaiki. 

Dengan versi terbaru, baru developer akan memperbaiki permasalahan tersebut sehingga aplikasi menjadi lebih stabil. Kalian dapat mengupdate versi terbaru dengan cara membuka aplikasi Play Store atau App Store. 

Kemudian, ketik di pencarian aplikasi Facebook Lite. Setelah itu, ada pilihan update lalu pilih. Kalian tinggal menunggu proses updatenya hingga selesai.

  • Menginstall Ulang Aplikasi

Jika beberapa cara diatas masih belum bisa menyelesaikan masalah, coba untuk melakukan install ulang aplikasinya. Dengan menginstall ulang, seluruh data aplikasi akan dihapus dan diganti. 

Kalian dapat menginstall ulang aplikasi ini dengan cara menekan lama aplikasi di beranda smartphone kalian, lalu akan ada pilihan uninstall. Setelah di uninstall, pergi ke Play Store/App Store dan cari aplikasi Facebook Lite.

Selanjutnya, pilih install dan jika sudah selesai, kembali lagi untuk masuk ke Facebook Lite kalian.

  • Merestart Gawai

Pilihan terakhir jika masih terjadi error, yaitu dengan merestart smartphone kalian. Hal ini bisa terjadi jika yang menjadi permasalahan bukanlah di aplikasinya tetapi permasalahan tersebut muncul dari gawai kalian. 

Baca juga : Aplikasi Facebook Gaming Disetop Setelah 2 Tahun Berjalan

Kalian dapat mematikan gawai kalian lalu menghidupkannya kembali. Setelah itu, diamkan sejenak lalu buka aplikasi Facebook Lite.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *